Kasus Bullying di SD Tunas Mekar Indonesia Bandar Lampung Berakhir Damai, Tapi

Kasus Bullying di SD Tunas Mekar Indonesia Bandar Lampung Berakhir Damai, Tapi

Kasus bullying di SD Tunas Mekar Indonesia Bandar Lampung berakhir damai. FOTO MELIDA ROHLITA/RADARLAMPUNG.CO.ID --

BACA JUGA: Waduh! Ada Lagi Pipa Milik Pertamina yang Bocor

Sementara perwakilan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bandar Lampung Dora menyatakan permasalahan tersebut sudah selesai. 

"Semua sudah kita pertemukan, dan (mediasi) berjalan lancar,” kata Dora. 

Diketahui, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandar Lampung angkat bicara terkait adanya laporan dugaan bullying teman sekelas di SD Tunas Mekar Indonesia (TMI) Bandar Lampung.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandar Lampung Eka Afriana menyebutkan, pihaknya telah membentuk tim guna mengetahui duduk permasalahan secara jelas.

BACA JUGA: Bupati Tanggamus Serahkan Bantuan Kendaraan Operasional untuk Penyuluh Pertanian

Bullying tersebut dialami IG, siswa kelas IV SD Tunas Mekar Indonesia Bandar Lampung. Ia diduga menjadi korban kekerasan oleh rekan satu kelasnya, BM. 

Peristiwa ini terjadi hingga empat kali. Puncaknya dilaporkan ke Dinas Pendidikan Bandar Lampung. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: