Iklan Bos Aca Header Detail

Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Juara Nasional Storytelling ALSA English Competition UI 2022

Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Juara Nasional Storytelling ALSA English Competition UI 2022

FOTO HUMAS UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA --

Robot yang membunuh manusia itu ternyata adalah robot seorang profesor baik hati yang membunuh out of pure revenge dan membunuh dirinya sendiri karena tugasnya telah selesai. 

BACA JUGA: Tim IoT Universitas Teknokrat Indonesia Juara Karya Ilmiah Komputer Tingkat Nasional

Cerita tentang dunia masa depan ini mengantarkan Bagas menjadi juara 1 storytelling yang diikuti oleh 25 peserta terbaik dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. 

Dalam proses latihan, Bagas dibantu oleh Dina Amelia, M.Hum. dosen program studi Sastra Inggris yang merupakan coach storytelling Teknokrat English Club. 

Bagas Maulana merupakan mahasiswa Sastra Inggris yang menekuni bidang penulisan cerita pendek dan storytelling. 

BACA JUGA: Universitas Teknokrat Indonesia Raih Penghargaan L2DIKTI

Ia telah menerbitkan antologi cerpen di tahun 2022 berjudul “Chorniverse” yang berisi cerita-cerita fantasi tentang masa depan. 

Saat ini ia juga sedang mengembangkan social project bertema lingkungan, Cerita-Cerita Cemara. Yakni pendidikan kesadaran lingkungan bagi anak-anak melalui cerita. 

Suprayogi, S.S., M.Hum. menyatakan sangat bersyukur tahun ini Universitas Teknokrat Indonesia dapat menjuarai cabang storytelling dan meraih juara pertama. Sebab perlombaan ini sangat kompetitif dan termasuk sulit ditembus. 

BACA JUGA: Universitas Teknokrat Indonesia Sukses Gelar Konferensi Internasional Kedua

"Kemampuan mahasiswa juga terus terasah. Bagas dua tahun lalu merupakan 10 besar finalis. Artinya, mahasiswa terus belajar dan pantang menyerah untuk konsisten mengikuti perlombaan hingga akhirnya berhasil," kata Suprayogi.

Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, S.E., M.M., sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh Bagas.

“Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi mahasiswa lain untuk menjadi juara,” ujarnya.

BACA JUGA: Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Mengikuti Program PMM di Universitas Tarumanagara

Mahathir mengungkapkan, bahasa Inggris memang menjadi salah satu keunggulan kampusnya selama ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: