Iklan Bos Aca Header Detail

Ikatan Alumni Universitas Muhammadiyah Pringsewu Dilantik, Ini Sederet Program Kerjanya

Ikatan Alumni Universitas Muhammadiyah Pringsewu Dilantik, Ini Sederet Program Kerjanya

Pengurus Ika Umpri dilantik Rektor Umpri Drs H Wanawir AM, MM, MPd. (Foto Dok. Radar Lampung) --

PRINGSEWU, RADARLAMPUNG.CO.ID - Rektor Universitas Muhammadiyah Pringsewu (Umpri) Drs. H. Wanawir AM, M.M., M.Pd. melantik pengurus Ikatan Alumni (Ika) Umpri Lampung periode 2022-2024.

Pelantikan berdasarkan SK Rektor Nomor 0327/KEP/II.3.AU/F/2022. Memutuskan Ketua Ika Umpri Maulana Muhammad Lahudin, S.E., M.Si.

Sedangkan Zunianto, M.Pd.I.dan Suherman, S.E. sebagai wakil ketua 1 dan 2.

Kemudian sebagai sekretaris yakni Nur Faizal, M.Pd. dan wakil sekretaris dijabat Juliono, S.Pd., M.M. 

BACA JUGA:3.123 Siswa dari 247 Sekolah di Yogyakarta Ikuti Energen Champion SAC Indonesia

Dan, Ns. Tiara sebagai bendahara.

Ketua Ika Umpri periode 2022-2024, Maulana Muhammad Lahudin, mengajak alumni untuk menjaga kekompakan, silaturahmi, serta nama baik almamater.

Termasuk juga lebih mensyiarkan Umpri kepada khalayak dan menjalin kerja sama dengan berbagai pihak.

"Kita harus kreatif serta bermanfaat untuk dapat bertahan dan mendapatkan perhatian dari masyarakat," ungkapnya.

BACA JUGA:Duh, Jalan Bergelombang di Depan Kampus Itera Sulitkan Pengendara yang Melintas

Sehingga Umpri dapat menjadi lebih baik lagi kedepannya.

Maulana Muhammad Lahudin juga bercita-cita agar para alumni ikut berperan serta membangun Umpri untuk menjadi universitas besar di Lampung.

Dikatan Maulana, bersama pengurus yang lain ingin memberikan kontribusi.

"Munculnya rasa kebanggaan terhadap almamater, dengan mengadakan kegiatan yang produktif dan positif termasuk bakti sosial ke masyarakat," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: