Kuota Keterwakilan Tidak Terpenuhi, Hanya Lima Perempuan Lolos Seleksi Panwascam di Lampung Barat

Kuota Keterwakilan Tidak Terpenuhi, Hanya Lima Perempuan Lolos Seleksi Panwascam di Lampung Barat

--

LAMPUNG BARAT, RADARLAMPUNG.CO.ID - Keterwakilan perempuan dalam rekrutmen Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk Pemilu 2024 di Lampung Barat tidak terpenuhi.

Dari 45 anggota Panwascam terpilih, hanya lima orang perempuan atau sekitar 11 persen.

Lima perempuan yang dinyatakan lolos sebagai anggota Panwascam itu berada di Kecamatan Balik Bukit, Belalau, Batu Ketulis, Gedung Surian dan Pagar Dewa.

BACA JUGA: Aparat Desa Tamansari Lamsel Tewas Gantung Diri

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu ) Lampung Barar M. Ishar SAB mengatakan,  pihaknya telah berupaya maksimal agar kuota 30 persen keterwakilan perempuan terpenuhi. 

Bahkan langkah tersebut dilakukan dengan perpanjangan waktu pendaftaran. Sebab sebelumnya jumlah pendaftar perempuan sangat minim.

"Kami sudah berupaya agar kuota 30 persen keterwakilan perempuan bisa terisi dengan melakukan perpanjangan masa pendaftaran," kata M. Ishar. 

BACA JUGA: Bahaya! Jalan Sekincau-Pagar Dewa Amblas Puluhan Meter

Tapi sampai batas yang ditetapkan dan akan memasuki jadwal tes, kuota masih tetap belum terpenuhi.

Tidak hanya itu. Banyak juga pendaftar perempuan yang tidak lolos dalam tes sehingga hanya menyisakan lima orang.

Meski begitu, Ishar menyatakan kuota keterwakilan perempuan dalam rekrutmen Panwascam hanya untuk menjadi perhatian. Bukan syarat penetapan dari Panwascam terpilih.

BACA JUGA: Winarti Berpeluang Lanjut 2 Periode, Ini Alasannya

"Pada intinya, ini bukan menjadi syarat. Tetapi hanya untuk menjadi perhatian dan kami sudah berupaya. Namun hasilnya akhirnya tetap tidak terpenuhi dan kebanyakan tidak lolos pada tahapan CAT (computer assisted test)," paparnya. 

Terkait keterlibatan anggota Panwascam terpilih terhadap partai politik (Parpol), Ishar menegaskan, proses seleksi dilakukan selektif dan penuh kehati-hatian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: