Sampaikan Instruksi Kapolri Soal Maksimalkan Tilang Elektronik, Kapolda Lampung Sambangi Polresta
Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus ketika menyambangi Polresta Bandar Lampung. Foto Anggi Rhaisa/radarlampung.co.id--
BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kapolda Lampung, Irjen Pol Akhmad Wiyagus bersama rombongan mengunjungi Polresta Bandar Lampung pada Kamis 27 Oktober 2022 sekitar pukul 13.30 WIB hingga 14.14 WIB.
Kunjungan Kapolda Lampung bersama rombongan langsung disambut Kapolresta Bandar Lampung, Kombespol Ino Harianto.
Berdasarkan pantauan radarlampung.co.id, Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus melihat jalur tes SIM dan lainnya.
Kapolda Lampung, Irjen Pol Akhmad Wiyagus mengatakan bahwa kunjungan ia ke Mapolresta Bandar Lampung juga melakukan pengecekan melaksanakan instruksi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo untuk tidak melakukan penindakan tilang pengendara secara manual.
Namun lebih mengedepankan tilang elektronik serta akan terus mengedukasi dan memberi himbauan kepada pengendara masyarakat untuk tertib berlalu lintas.
"Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," jelas Irjen Pol Akhmad Wiyagus.
Irjen Pol Akhmad Wiyagus juga menghimbau personel Polresta juga mengikuti intruksi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo terkait anggota Polri tidak bergaya hidup mewah.
"Iya saya sampaikan untuk mengikuti apa yang disampaikan Kapolri. Karena Hidup sederhana itu lebih nyaman," ungkapnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: