Kabar Duka di Dunia Hiburan Tanah Air, Ki Joko Bodo Meninggal Dunia

Kabar Duka di Dunia Hiburan Tanah Air, Ki Joko Bodo Meninggal Dunia

Potret Almarhum Ki Joko Bodo. (Instagram/@kijoko.bodo)--

JAKARTA, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kabar duka di dunia hiburan tanah air datang dari paranormal kondang, Agus Yulianto alias Ki Joko Bodo pada hari ini, Selasa, 22 November 2022.

Dari pantauan Radarlampung.co.id lewat akun media sosial Instagram @kipranalewu pada Selasa, 22 November2022. Ki Prana Lewu yang merupakan teman dekat dari Ki Joko Bodo membagikan kabar duka tersebut dengan mengunggah sebuah foto yang disertai ucapan doa.

Ki Prana Lewu mengunggah foto Ki Joko Bodo dan menuliskan doa lewat caption unggahannya tersebut, agar amal ibadah teman dekatnya itu diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Selamat jalan @kijoko.bodo. Semoga amal ibadahmu diterima di sisi Allah SWT. Amin Yra,"tulis Ki Prana Lewu dalam caption unggahan foto tersebut.

BACA JUGA:Prediksi Skor Akhir Pertandingan Timnas Meksiko vs Polandia di Piala Dunia 2022 Grup C

Kabar telah berpulangnya Ki Joko Bodo juga sudah dikabarkan oleh putrinya, yakni Ayda Prasasti yang mengabarkan bahwa sang ayah telah berpulang sekitar pukul 09.57 WIB. Jenazah Ki Joko Bodo akan disemayamkan di rumah duka di kawasan Lubang Buaya, Kota Jakarta Timur.

Ayda juga mengungkapkan bahwa ayahnya itu memiliki riwayat penyakit darah tinggi atau hipertensi, sehingga sebelum meninggal Ki Joko Bodo selalu rutin melakukan kontrol dengan dokter di Rumah Sakit.

Beberapa waktu lalu, Ki Joko Bodo memang dikabarkan berhijrah dengan mendalami ilmu agama Islam, bahkan ia dikabarkan berhenti dari segala aktivitasnya sebagai paranormal guna menyempurnakan ibadahnya.

Ki Prana Lewu selaku teman dekatnya pun tampak membenarkan, bahwa kenangan yang ditinggalkan oleh Ki Joko Bodo adalah sosok yang rajin pergi beribadah ke mushollah untuk  sholat secara tepat waktu setelah adzan berkumandang.

BACA JUGA:Prediksi Piala Dunia 2022 Qatar: Timnas Meksiko vs Polandia

"Saya menjadi saksi bhw saat adzan tiba, almarhum lngsng berada dmushola utk melaksanakan sholat,"ujar Ki Prana Lewu lewat unggahan Instagram story akun Instagram pribadinya.

Semasa hidupnya, Ki Joko Bodo memang dikenal sebagai sosok paranormal yang nyentrik dengan penampilan yang terkesan awut-awutan, dengan rambutnya yang gondrong serta kumis yang jadi ciri khas setiap  kali dirinya  tampil di layar kaca televisi.

Sosok Ki Joko Bodo yang bernama asli Agus Yulianto itu memang sempat mengaku akrab dengan berbagai ilmu raga dan batin sejak dirinya masih kecill. Barulah kemudian ia mendalami ilmu tersebut hingga akhirnya menjadi sebuah profesi dan berganti nama menjadi Ki Joko Bodo.

Ia kemudian dikenal luas karena menangani berbagai masalah seperti nasib, ekonomi dan usaha. Hingga sang paranormal pun mulai masuk ke dunia hiburan tanah air.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: