Segini Kuota PMB Unila 2023, Rektor Jamin Transparan dan Bersih

Segini Kuota PMB Unila 2023, Rektor Jamin Transparan dan Bersih

Rektor menjamin Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Lampung 2023 transparan dan bersih dari hal-hal yang bertentangan dengan integritas. FOTO MELIDA ROHLITA/RADARLAMPUNG.CO.ID --

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Lampung 2023 dijamin transparan dan bersih dari hal-hal yang bertentangan dengan integritas.

Secara resmi, pembukaan penerimaan mahasiswa baru ditandai dengan scan telapak tangan Rektor Prof. Lusmeilia Afriani, di GSG Unila Senin 20 Februari 2023. 

Turut mendampingi Wakil Rektor 1 Bidang Akademik Dr. Suripto Dwi Yuwono, Warek III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Ana Gustiana serta Sekretaris Disdikbud Lampung Tommy Efra Hendarta.

Dalam sambutannya, Prof. Lusmeilia Afriani mengatakan, dalam penerimaan mahasiswa 2023 ini berdasar Permendikbud Ristek Nomor 48/2022 tetang Penerimaan Mahasiswa Baru di Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

BACA JUGA: Unila Buka Helpdesk Bantu Peserta SNPMB

Prof. Lusmeilia Afriani menyatakan, ini adalah kali pertama sejak tiga tahun lalu setelah pandemi Covid- 19. 

Dalam peraturan menteri tersebut ada beberapa perubahan yang nantinya bakal disampaikan oleh para narasumber. 

Salah satunya terkait perubahan model dan aturan seleksi penerimaan, yakni SNBP, SNBT dan Mandiri.

Menurut Prof. Lusmeilia Afriani, penerimaan mahasiswa baru Unila akan lebih mengutamakan transparansi dan bersih dari hal-hal yang bertentangan dengan integritas.

BACA JUGA: Resmi Dilantik, Rektor Unila Beri Arahan Khusus untuk Wakil Rektor II dan III

Ia juga turut menyinggung masa lalu yang dihadapi Unila. Hal tersebut merupakan pembelajaran yang mesti diperbaiki kedepannya.

"Saya selaku rektor ingin menyampaikan bahwa Universitas Lampung berkomitmen untuk menyelenggarakan proses PMB yang bersih,” tegasnya. 

”Dengan mengusung tema PMB Unila Proaktif (Professional, Akuntabel, Transparan dan Informatif) Insya Allah semuanya baik," imbuhnya dihadapan ratusan perwakilan SMA, SMK, MA se-Lampung.

Dalam peraturan menteri tersebut, ada beberapa perubahan yang nantinya bakal disampaikan oleh pemateri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: