Begini Cantiknya Penampakan Ratu Sunda Dyah Pitaloka Versi Teknologi AI

Begini Cantiknya Penampakan Ratu Sunda Dyah Pitaloka Versi Teknologi AI

Visualisasi Ratu Sunda, Dyah Pitaloka Melalui Teknologi AI. Foto Tangkapan Layar/TikTok @ainusantara--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Perkembangan teknologi di zaman ini memang tidak perlu diragukan lagi kecanggihannya.

Tak hanya teknologi informasi dan komunikasi, ada juga teknologi AI yang mampu memvisualisasikan arca-arca atau patung-patung dari tokoh bersejarah di Nusantara.

Teknologi AI dinilai mampu memvisualisasikan arca-arca atau patung-patung dari tokoh terkenal yang hadir dalam cerita rakyat Nusantara sehingga tampak nyata.

Salah satu tokoh yang divisualisasikan melalui kecanggihan teknologi AI ini adalah Ratu dari Kerajaan Sunda, Dyah Pitaloka atau dikenal juga dengan nama Cita Rashmi.

BACA JUGA:Anggotanya Dimaki Debt Collector yang Tarik Paksa Mobil Selebgram Clara Shinta, Darah Irjen Fadil Mendidih

Visualisasi ini dilakukan dengan bantuan teknologi AI yang didasarkan pada patung Nhay Ambetkasih.

Demikian pantauan radarlampung.co.id dari akun TikTok @ainusantara pada Rabu, 22 Februari 2023.

Visualisasi yang sempurna dari teknologi AI tersebut langsung menuai banyak respon dari para netizen TikTok.

Banyak netizen yang memuji kecantikan dari visualisasi Ratu Kerajaan Sunda, Dyah Pitaloka atau Cita Rashmi.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Gunung di Lampung, No.4 Tepat untuk Dikunjungi

“MashaAllah beneran cantik glowing Dyah Pitaloka kan diceritakann wanita anggun dan elok jelita,”tulis netizen dengan akun TikTok @yuliaaja.

“dyah pitaloka cantik + manis,”puji netizen dengan akun TikTok.

“Bunda Queen Dyah Pitaloka,”puji netizen lain dengan akun TikTok.

Video transisi yang menampilkan visualisasi Dyah Pitaloka kini sudah ditayangkan sebanyak lebih dari 800 ribu kali di TikTok. Dan disukai sebanyak lebih dari 47 ribu akun TikTok.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: