(Bukan) Kisah Sukses Erick Thohir, Belajar Pantang Menyerah Dari Biografi Sang Menteri

(Bukan) Kisah Sukses Erick Thohir, Belajar Pantang Menyerah Dari Biografi Sang Menteri

Workshop bedah buku (Bukan) Kisah Sukses Erick Thohir yang digelar Universitas Lampung (Unila) bekerjasama dengan Sepikul Institut, dan Kompas Gramedia, Rabu 22 Februari 2023. --

BACA JUGA: Universitas dan LSM Komitmen Kawal Ekosistem Prakerja Skema Normal

Sementara pemerhati olah raga Fritz mengungkapkan, jiwa leadership yang ada dalam diri Erick Thohir berhasil membuat beberapa cabang olah raga hampir mati, kini hidup kembali. 

Meskipun risikonya, Erick yang di-bully media di Itali lantaran mengambil alih klub bola raksasa Inter Milan.

”Bekali-kali direndahkan dan dipandang sebelah mata membuat Erick terus memahami tantangan yang dia terima. Dengan mengajak orang lain dalam timnya yang benar-benar solid hingga bisa mewujudkan mimpi,” kata Fritz.

”Jadi buat kalian adik- adik mahasiswa, kolaborasilah dengan yang lainnya. Karena ini contoh yang baik. Dia (Erick Thohir, Red) tahu apa yang harus dilakukan dan membangun tim dan leadership yang luar biasa," ucapnya.

BACA JUGA: Begini Cara Membeli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 48

Begitu juga dengan Eko Yuli, yang mengaku banyak sekali perubahan yang dirinya dapat setelah Erick menjadi Ketua KOI beberapa waktu silam.

"Pertama ketemu saat beliau menjadi ketua kontingen. Setelah beliau menjadi Ketua KOI, semua dirubah. Birokrasi dan keuangan yang banyak mafianya,” kata Eko Yuli. 

Dilanjutkan, dengan pembinaan yang baik, maka prestasinya juga lebih baik. Seperti di olahraga banyak ditakuti dari Lampung. 

”Untuk perbaikan yang saya rasakan, segi anggaran tidak pernah telat. Bahkan ditambah. Begitu juga dengan fasilitas yang konsisten tiap bulan berjalan," pungkasnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: