Mengenal Leptospirosis: Komplikasi Bisa Sebabkan Cedera Ginjal Akut

Mengenal Leptospirosis: Komplikasi Bisa Sebabkan Cedera Ginjal Akut

Masyarakat harus mewaspadai penyakit Leptosprirosis yang disebabkan oleh kontaminasi antara air dan bakteri. ILUSTRASI/FOTO PIXABAY.COM--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID – Musim penghujan nampaknya memang menjadi waktu rawan penyebaran penyakit.

Dalam hal ini adalah penyebaran penyakit yang disebabkan oleh air yang sudah terkontaminasi.

Salah satu penyakit yang disebabkan oleh kontaminasi antara air dan bakteri adalah Leptosprirosis.

Dilansir Radarlampung.co.id dari laman resmi yankes.kemkes.go.id pada Kamis, 9 Maret 2023. Leptospirosis merupakan penyakit yang bisa menyebar akibat air yang terkontaminasi bakteri Leptospira.

BACA JUGA: Waspada, Obesitas Bisa Sebabkan Risiko Terkena Penyakit Menular

BACA JUGA: Alert! This is The Danger of Smoking After Eating, According to dr. Saddam Ismail

Bakteri Leptospira dinilai bisa menyebar melalui air yang terkontaminasi dengan urin atau darah hewan yang terinfeksi.

Adapun hewan yang rentan terinfeksi bakteri Leptospira diantaranya tikus, sapi, anjing, dan babi.

Komplikasi yang disebabkan oleh bakteri Leptospira diantaranya cedera ginjal akut, trombositpenia, pendarahan saluran cerna, dan pendarahan paru.

Tak hanya itu saja, penderitanya kemungkinan mengalami gagal hati, kerusakan otot rangka, gagal jantung hingga keguguran apabila penderitanya merupakan ibu hamil.

BACA JUGA: Mudah Tapi Sulit Dilakukan secara Konsisten, Begini Cara Menghindari Risiko Terkena Obesitas

BACA JUGA: Awas! Jangan Asal Scroll HP, Bisa Kena Doomscrolling

Leptospirosis akan menyebar melalui saluran air dan tanah yang terkontaminasi urine dari hewan yang terinfeksi bakteri Leptospira.

Penyebaran bakteri Leptospira ini tentunya harus diwaspadai lantaran banyaknya genangan air di sekitar lingkungan. Apalagi ini masih dalam musim penghujan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: