Jenazah Hermansyah Korban Lakalantas di Tol JTTS Tiba Dirumah, Diwarnai Isak Tangis

Jenazah Hermansyah Korban Lakalantas di Tol JTTS Tiba Dirumah, Diwarnai Isak Tangis

Jenazah Hermansyah, korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas bersama rombongan staf DPRD Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) KM 11 Kalianda. Foto Yayan--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Jenazah Hermansyah, korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas bersama rombongan staf DPRD Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) KM 11 Kalianda, Lampung Selatan, tiba di rumah duka Pekon Negeri Ratu Ngambur Kecamatan Ngambur, sekitar pukul 16.30 Wib, Rabu (6/9/2023)

Peratin Negeri Ratu Ngambur, Hazairin Abi, mengatakan bahwa, jenazah tiba dirumah duka sekitar pukul 16.30 Wib, dengan menggunakan mobil jenazah Rumah Sakit.

Kedatangan jenazah diwarnai dengan isak tangis baik dari keluarga maupun warga dan juga kerabat almarhum.

BACA JUGA:Dapat Modal dan Inkubasi Bisnis, UMKM Pesta Rakyat Simpedes BRI Sukses Jadi Produsen Snack di Jawa Timur

"Atasnama pribadi dan juga Pemerintahan Pekon setempat, kami tentu menyampaikan turut berduka cita yang mendalam, semoga almarhum Husnul Khotimah dan keluarga yang ditinggalkan tetap diberikan kesabaran dan ketabaha," ungkapnya.

Mengingat, kata Hazairin, almarhum juga pernah menjadi juru tulis di Pekon Negeri Ratu Ngambur ini kurang lebih sekitar dua tahun pada 2016-2017 lalu.

Alhamdulilah, almarhum juga bekerja dengan sangat baik.

BACA JUGA:Auto Cair! Raih Saldo DANA Gratis Rp 100 Ribu, Cukup Baca Novel Cuan Hari Ini

"Almarhum dikenal baik dikalangan masyarakat. Saya selaku Peratin juga menyampaikan ucapan permohonan maaf yang mendalam kepada Almarhum dan juga keluarga yang ditinggalkan jika ada kesalahan," ungkapnya.

Sementara itu, Plt.Sekkab Pesbar, Drs.Jon Edwar, M.Pd., mengatakan bahwa, pihaknya saat ini juga sedang berada di Kalianda berkaitan dengan korban lakalantas yang lainnya.

Karena, korban yang lainnya itu juga baru selesai di rujuk dari RSUD BOB Bazar Kalianda ke Rumah Sakit Graha Husada Bandar Lampung untuk mendapat penanganan yang lebih intensif lagi. 

BACA JUGA:Pencairan Cepat, AdaKami Siap Beri Pinjaman Dana Mulai Rp 35 Juta Langsung Bebas Biaya Admin

"Mengenai korban meninggal yang merupakan ASN itu informasinya juga sudah tiba dirumah duka, tentu rencana pemakaman terhadap almarhum Hermansyah itu akan dilakukan secara kedinasan," jelasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: