Sekilas Sejarah Singapura, Asal Usul Nama Hingga Peran Raffles
Sekilas Sejarah Singapura, Asal Usul Nama Hingga Peran Raffles --visitsingapore.com
Setelah Jepang menyerah pada tahun 1945, Singapura diberikan kepada Pemerintahan Militer Inggris, yang tetap berkuasa hingga pembubaran Negeri-Negeri Selat yang terdiri atas Penang, Melaka, dan Singapura.
Pada April 1946, Singapura menjadi koloni Kerajaan Inggris.
Pada tahun 1959, semangat nasionalisme tumbuh dan akhirnya mengarah ke pemerintahan sendiri dan pemilihan umum pertama di Singapura.
People’s Action Party (PAP) memenangkan sebagian besar dari 43 kursi, dengan Lee Kuan Yew menjadi perdana menteri pertama Singapura.
BACA JUGA:Aktifkan Sekarang! Klaim Saldo DANA Gratis Rp 140 Ribu Langsung Masuk Ke Akun E- Wallet Premium
Pada tahun 1963, pembentukan Malaysia, yang terdiri dari Federasi Malaya, Singapura, Sarawak, dan Kalimantan Utara (sekarang Sabah), dimaksudkan untuk mempererat hubungan.
Namun, penyatuan Singapura dengan negara lainnya berakhir dalam kurang dari dua tahun, pada 9 Agustus 1965, ketika Singapura memutuskan untuk keluar dari Malaysia dan menjadi negara merdeka yang demokratis.
Kini, sisa-sisa multi-kulturalisme, penjajahan, dan peperangan masa lalu masih terpatri di dalam dan sekitar Singapura.
Anda dapat menjelajahi monumen, museum, dan tugu peringatan, atau melihat kembali sejarah dengan mengikuti jejak warisan yang ada. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: