Butuh Uang untuk Biaya Menikah, 2 Orang Ini Buat Laporan Palsu Dibegal di Lampung Timur

Butuh Uang untuk Biaya Menikah, 2 Orang Ini Buat Laporan Palsu Dibegal di Lampung Timur

Tak ada biaya untuk menikah, pria ini mencari jalan cepat dengan membuat laporan palsu berpura-pura mengalami korban begal.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Tak ada biaya untuk menikah, pria ini mencari jalan cepat dengan membuat laporan palsu berpura-pura mengalami korban begal.

Aksinya ini, diketahui oleh Polres Lampung Timur (Lamtim), sehingga Pria itu berhasil diamankan.

Polres Lampung Timur mengungkap kasus laporan palsu. Dari ungkap kasus itu, Polres Lamtim mengamankan 2 tersangka.

Mereka masing-masing SR (37) warga Kecamatan Sukabumi Bandarlampung dan DT (23) warga Kecamatan Tanjung Sari Lampung Selatan.

BACA JUGA:Tahun Ini, Pembangunan Infrastruktur di Tanggamus Lampung Alami Penurunan, Ini Rincian Pembangunannya

Kapolres Lamtim AKBP M.Rizal Muchtar didampingi Kasat Reskrim Iptu Johanes EP Sihombing menjelaskan, peristiwa berawal ketika, SR mendatangi Polsek Sekampung Udik, Minggu 17 September 2023. 

Kepada petugas, SR mengaku telah menjadi korban pencurian dengan kekerasan (curas) di wilayah Desa Gunung Agung Kecamatan Sekampung Udik, Jumat 15 September 2023, pukul 14.32 Wib.

Akibat kejadian itu, SR mengaku mengalami kerugian 1 unit sepeda motor Honda Vario dan 1 buah telepon genggam merek Samsung J2 Prime.

Berdasarkan laporan SR dan hasil penyelidikan, personil Polsek Sekampung Udik menemukan adanya kejanggalan. Sebab, saat melaporkan kejadian yang menimpanya, SR memberikan keterangan yang berubah-ubah.

BACA JUGA:DAPATKAN Saldo DANA hingga Rp 100 Ribu Gratis dengan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini 18 September 2023

Setelah dilakukan pendalaman dan pemeriksaan ulang, SR akhirnya mengakui laporannya tidak benar. 

Kepada petugas, SR mengaku sebenarnya sepeda motor dan HP miliknya telah dijual dengan bantuan DT.

Saat menjalani pemeriksaan, SR yang berstatus duda ini mengaku nekat menjual sepeda motor yang masih belum lunas kreditnya karena membutuhkan uang untuk biaya nikah. 

Sementara, DT mengaku membantu menjualkan sepeda motor SR karena butuh uang untuk biaya istrinya melahirkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: