Fakta Motor Listrik Talaria Dragon yang Melampaui Talaria XXX
Talaria Dragon, Foto: YouTube Southcoast Surron--
Dengan begitu, daya baterai motor listrik trail ini hanya di bawah 5.200 Wh.
Perusahaan juga mengakui bahwa Talaria Dragon ini memiliki jangkauan sejauh 90 mil atau sekitar 150 km.
Itu pun jika dikendarai dengan kecepatan tetap sebesar 15,5 mph atau sekitar 25 km/jam.
Hanya sedikit pengendara motor trail yang memiliki kendali diri untuk mengendarai dengan kecepatan seperti di atas.
Setelah spesifikasi baterai, motor listrik trail Talaria Dragon memiliki roda depan yang sebesar 21 inci.
Motor listrik jenis ini juga mempunyai shock depan dan shock belakang yang bisa disesuaikan.
Pada shock depannya adalah garpu udara dan pegas yang memiliki performa tinggi dengan travel 250 mm.
Sedangkan pada shock belakangnya memiliki garpu udara dan pegas yang sama dengan travel 90 mm.
Spek Talaria Dragon juga dilengkapi dengan rem cakram hidrolik, layar Tf berwarna, dan rantai 520-102.
BACA JUGA:Viewnya Keren Banget, Inilah Rekomendasi Pantai Hidden Gem di Provinsi Lampung
Pada EICMA 2023, ia juga menampilkan dua versi dari Talaria Dragon.
Pada versi pertama, ia menunjukkan motor listrik yang dilengkapi bagian-bagian yang dibutuhkan ketika berkendara di jalanan legal.
Lalu, motor yang dipamerkan lebih dilengkapi dengan bagian-bagian untuk off-road.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: