Kunjungi Teknokrat, Tim Monev UMJ Kagum dengan Fasilitas dan Gedung yang Unik

Kunjungi Teknokrat, Tim Monev UMJ Kagum dengan Fasilitas dan Gedung yang Unik

--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Tim Monitoring dan Evaluasi Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Batch 3 dari Universitas Majalengka melakukan kunjungan ke Universitas Teknokrat Indonesia (UTI), Rabu 15 November 2023.

Kunjungan tersebut dipimpin oleh Dr. Sri Ayu Andayani, S.P., M.P., Wakil Rektor Bidang Administrasi, Kerjasama dan Umum Universitas Majalengka. 

Di mana, kegiatan monev dibuka oleh Achmad Yudi Wahyudin, S.Pd., M.Pd., selaku Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Teknokrat Indonesia.

Yudi mengatakan, terdapat tiga mahasiswa Universitas Majalengka yang inbound di kampus UTI. 

BACA JUGA:KH Ahmad Hanafiah Diusulkan Menjadi Nama RSU di Lampung Timur dan UIN di Kota Metro

"Para mahasiswa berkesempatan menyampaikan kesan dan pesan selama mengikuti kegiatan PMM di kampus UTI," ujarnya.

Kegiatan monev ini dilaksanakan untuk meninjau pelaksanaan PMM di kampus UTI serta untuk membangun kerjasama dalam berbagai aspek.

Ditambahkan Wakil Rektor Bidang Administrasi, Kerjasama, dan Umum Universitas Majalengka Ayu Sri, tidak salah mahasiswa UMJ melakukan pertukaran pelajar di UTI, Bandar Lampung.

"Sangat tepat bila mahasiswa universitas majalengka memilih UTI sebagai kampus PMM meraka. Belum lagi rektor yang ramah dan pelayanan terbaik di terima, serta fasilitas dan suasana kampus yang nyaman serta gedung yang unik," tandasnya. (*/rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: