Kabar Baik, Lantai Jembatan Way Sabuk Lampung Utara Segera Diperbaiki

Kabar Baik, Lantai Jembatan Way Sabuk Lampung Utara Segera Diperbaiki

Viralnya Jembatan Way Sabuk Kilometer 131-132, Desa Bumi Nabung Kecamatan Abung Barat, Kabupaten Lampung Utara (Lampura), kondisinya saat ini nyaris ambruk. Foto Dok--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kondisi jembatan Way Sabuk di kilometer 131-132, Desa Bumi Nabung, Abung Barat, Lampung Utara yang kondisinya cukup memperihatinkan akan diperbaiki tahun ini.

Di mana, pada Sabtu 27 Januari 2024 lalu terjadi kerusakan pada lantai jembatan Way Sabuk tersebut yang membuat kendaraan besar tidak bisa melintas sementara waktu.

Dan kabar baiknya, jembatan tersebut telah masuk rencana pembangunan jembatan baru di tahun 2024 ini.

Kepala Badan Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung Susan Novelia mengatakan, penanganan kerusakan jembatan Way Sabuk dilakukan dengan penggantian jembatan di 2024.

BACA JUGA:Jembatan Way Subak Lampung Utara Nyaris Ambruk

Tahapannya, kata Susan Novelia, tengah dalam proses pengadaan pihak ketiga yang akan mengerjakan proyek penggantian jembatan Way Sabuk melalui e-katalog.

"InsyaAllah Maret sudah mulai bekerja. Semoga bisa segera dilaksanakan," ujar Susan Novelia saat dikonfirmasi Radarlampung.co.id, Senin 29 Januari 2024.

Menyikapi kerusakan lantai jembatan Way Sabuk yang saat ini memperihatinkan, Susan Novelia menyebut pihaknya telah melakukan penanganan awal.

Menurut Susan Novelia, BPJN melalui PPK 2.5 Satker Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah II telah melakukan penutupan lubang dengan plat besi.

BACA JUGA:PNS Dengan Gaji di Bawah Rp 8 Juta Berhak Menerima Zakat, Begini Penjelasan Kemendagri

Kemudian, penambahan rambu-rambu peringatan kepada pengendara. 

Serta berkoordinasi dengan Satlantas Polres Lampung Utara untuk mengimbau kendaraan berat dilarang melintasi jembatan tersebut sementara waktu.

"Kita juga akan sangat terbantu bila kendaraan-kendaraan ODOL yang melintas tidak melewati jalur lintas tengah," ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, jembatan Way Sabuk Kilometer 131-132, Desa Bumi Nabung Kecamatan Abung Barat, Kabupaten Lampung Utara kondisinya saat ini nyaris ambruk akibat badan jalan berlubang yang cukup besar tepat berada di badan jalan tersebut, mengakibatkan kendaraan yang melintas hanya bisa dilewati satu arah. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: