3 Peserta Perempuan Tak Lolos Seleksi Kesehatan Ajukan Protes Ke Timsel KPU Lampung
Ika Kartika.--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Tiga perempuan yang menjadi peserta seleksi Calon Anggota KPU Provinsi Lampung Periode 2024-2029 menyatakan protes atas keputusan Tim seleksi (Timsel).
Keputusan Timsel calon anggota KPU Lampung yang hanya meloloskan satu orang perempuan dari 14 peserta yang lolos menuai protes dari berbagai pihak.
Ketiga peserta perempuan yang mengajukan protes itu yaitu Ika Kartika, Wirdayati, dan Dewi Elyasari.
Ika Kartika menyampaikan, protes ini pertama ditujukan karena Timsel KPU Lampung tidak memenuhi afirmasi 30 persen keterwakilan perempuan.
BACA JUGA:Tegaskan Dukungan Kepada Mirza - Jihan, Herman HN: Saya Ada Dibelakangnya
Kedua, disebabkan alasan Timsel menyebut mereka tak lolos tes kesehatan.
Menurutnya, pernyataan dari anggota Tim Seleksi Achmad Moelyono kepada media bahwa hanya ada 1 nama perempuan yang direkomendasikan secara medis seolah menegaskan bahwa 4 perempuan lainnya dinyatakan tidak sehat.
Ia menyampaikan, pernyataan itu menimbulkan pertanyaan serius terkait proses dan transparansi penilaian kesehatan.
Dirinya mengaku merasa penuh kekecewaan dan ingin menanggapi hasil keputusan Tim Seleksi KPU Provinsi terkait 14 besar calon KPU Provinsi Lampung.
BACA JUGA:Jangan Ketinggalan Link DANA Kaget Spesial Hari Ini, Ada Saldo Gratis Hingga Rp 270 Ribu
Karena menurutnya, yang membuat kecewa adalah statemen Timsel yang menyebut pihaknya gagal dalam tes kesehatan.
Sedangkan dalam aplikasi SIAKBA, hanya hasil kesehatan yang tidak tampilkan, sehingga sebagai pribadi ia ingin tahu hasil kesehatan.
Dirinya masih mengharapkan keterbukaan dari Timsel KPU Lampung.
Terlebih keputusan Timsel tersebut dinilainya secara nyata belum memenuhi ketentuan UU Nomor 7 Tahun 2017 mengenai afirmasi keterwakilan perempuan sebesar 30 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: