Bang Aca Jadi Mediator Penyelesaian Perselisihan Yayasan Alih Teknologi Bandar Lampung

Bang Aca Jadi Mediator Penyelesaian Perselisihan Yayasan Alih Teknologi Bandar Lampung

Rosnati Syech menyambut baik penyelesaian perselisihan terkait Yayasan Alih Teknologi Bandar Lampung melalui musyawarah keluarga. --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Rosnati Syech menyambut baik keinginan suaminya Rusli Bintang untuk menyelesaikan perselisihan keluarga terkait Yayasan Alih Teknologi Bandar Lampung yang menaungi Universitas Malahayati melalui musyawarah keluarga. 

Sebagai respon atas hal itu, Rosnati menunjuk H. Ardiansyah SH dan tim selaku mediator untuk mencari jalan keluar atas konflik yang terjadi. 

Penunjukan seorang mediator penyelesaian konflik ini tidak semata hanya dilihat dari sisi hukum formal. 

Namun, mencari jalan keluar terbaik yang bisa diterima oleh kedua belah pihak. 

BACA JUGA: Rosnati Syech Minta Maaf, Larang Anak-anak Respons Video Rusli Bintang Soal Konflik Yayasan Alih Teknologi

BACA JUGA: Ratusan Orang Diduga Preman Ambon Datangi Universitas Malahayati, Polisi Turun Tangan

“Kami tetap menginginkan adanya penyelesaian yang win win solution,” ujar Rosnati didampingi anak-anaknya. 

Rosnati sepakat bahwa Univeristas Malahayati saat ini telah menjadi salah satu universitas swasta kebanggaan masyarakat Lampung. 

Selain universitas, di lokasi yang sama juga telah berdiri Rumah Sakit Bintang Amin yang keberadaannya tidak boleh terganggu dalam melayani masyarakat Lampung di bidang kesehatan.

Rosnati berharap dan mempersilakan suaminya Rusli Bintang untuk juga menunjuk mediator.

BACA JUGA: Promo Indomaret Ramadhan Penuh Berkah Diskon 50 Persen, Cek Rincian Kebutuhan Berbuka Hari Ini

BACA JUGA: Promo Indomaret Ramadhan Serba Hemat, Nikmati Diskon Untung Mulai Dari 30 Persen

Para mediator itulah yang nantinya akan bermusyawarah untuk mencari solusi terbaik.

Menurut Rosnati, penunjukan mediator ini juga untuk menciptakan suasana lebih kondusif.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: