Lokasi Dua Perusahaan Besar Bakal Jadi “Rebutan”

Senin 24-06-2019,20:35 WIB
Editor : Alam Islam

radarlampung.co.id – Pemerintah Kabupaten Lampung Barat dalam waktu dekat segera menginventarisasi tapal batas dengan Tanggamus. Terlebih di perbatasan keduanya terdapat dua perusahaan besar. Yakni tambang emas PT Natarang Mining dan pembangkit listrik Tanggamus Elektrik Power (TEP). Dua perusahaan besar tersebut, selama ini belum pernah memberikan kontribusi untuk pembangunan Lambar. Padahal berdasar klaim Pemkab Lambar, titik lokasi eksplorasi perusahaan masuk wilayah kabupaten itu. Kabag Tata Pemerintahan dan Otonomi Daerah (Tapem dan Otda) Sekretariat Kabupaten Lambar Padang Prio Utomo mengatakan, berdasar berita acara tahun 1993 tentang penyerahan administrasi dari wilayah pemekaran Lampung Selatan, wilayah eksplorasi dua perusahaan tersebut masuk dalam wilayah Lambar. ”Selama ini masih terjadi saling klaim terkait wilayah perbatasan  dengan Tanggamus. Karena itu kami segera menginventarisasi tapal batas, sehingga ke depan bisa ada kejelasan titik sebenarnya,” kata Padang. Menurut dia, masalah perbatasan dengan Tanggamus memerlukan pemikiran serius dan spesifik. Sebab ada potensi terkait dengan status wilayah operasi dan eksplorasi dua perusahaan besar tersebut. ”Kami melihat wilayah ekplorasi PT NM dan TEP itu masuk dalam wilayah Lambar. Sementara selama ini mereka tidak ada sumbangsih-nya untuk pembangunan Lambar. Karena itu kami akan segera berkoordinasi dengan pemerintah provinsi, untuk meminta difasilitasi terkait masalah ini. Jika nantinya memang terbukti masuk dalam wilayah Lambar, maka harus ada kontribusi untuk kabupaten ini,” tegasnya. Selain itu, terus Padang, batas ini menjadi suatu yang staregis baik untuk Lambar, Lampung dan nasional. Sebab luas wilayah satu kabupaten sangat berpengaruh dengan dana alokasi umum (DAU) yang ditetapkan oleh pemerintah pusat. (nop/ais)    

Tags :
Kategori :

Terkait