TUBABA, RADARLAMPUNG.CO.ID - Pejabat Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba) Lampung, Dr. Zaidirina meminta agar para Pj. Kepali Tiyuh (Desa) dapat melakukan pembangunan dengan skala prioritas, sehingga akan nampak dengan jelas progres saat ini hingga beberapa bulan ke depan.
Upaya itu penting agar maksud dan tujuan masyarakat menjadikan satu daerah tersebut definitif dapat terwujud. Jika tidak, maka dia tidak akan segan-segan bersama masyarakat setempat untuk mengevaluasi kinerja para Pj. yang baru dilantik.
Dalam hal pelayanan, Ia juga meminta agar para Pj. kepalo tiyuh bersikap dan bertindak adil, tidak memihak serta tidak mempersulit dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Melaksanakan prinsip tata pemerintahan tiyuh yang bersih dan bebas dari Kolusi,Korupsi dan Nepotisme.
Menjalin hubungan kerja dengan seluruh mitra kerja pemerintahan tiyuh. Menaati dan menegakkan seluruh peraturan perundang-undangan.
Menyelenggarakan administrasi pemerintahan tiyuh yang baik. Membina, mengayomi dan melestarikan nilai-nilai sosial budaya dan adat istiadat.
Mengembangkan dan melestarikan lingkungan hidup. Menjaga persatuan dan kesatuan, hilangkan rasa perselisihan pada saat pencalonan.
"Melaksanakan semua ketentuan yang berlaku bagi kepalo tiyuh. Mulai hari ini adalah hari kebersamaan untuk menuju tiyuh yang maju dan aman," ungkap Zaidirina.
Lebih lanjut ia mengungkapkan, kepada semua pihak yang telah membantu pelaksanaan Peresmian Tiyuh Definitif dan
Pelantikan Penjabat Kepalo Tiyuh, ia mengucapkan terima kasih atas sumbangsihnya. "Mari terus berinovasi dan berkarya di Bumi Ragem Sai Mangi Wawai” untuk mewujudkan Kabupaten Tulang Bawang Barat yang TOP“Terdepan, Optimis dan Pasti Maju” dengan Semboyan “Nemen, Nedes,Neremo, Sederhana, Setara dan Lestari” menuju Tulang Bawang Barat Pulang ke Masa Depan.
Di Taman Kuliner Kagungan Ratu, Kecamatan Tuba Udik, Tubaba yang menjadi lokasi pelantikan, Zaidirina juga mengingatkan para Pj kepalo tiyuh yang dilantik bahwa dirinya mengangkat menjadi Pj kepalo tiyuh tersebut berdasarkan usulan dari masyarakat, tokoh agama, tokoh masyarakat tiyuh setempat. Bahkan, pihaknya mengaku tidak mengenal secara pribadi dengan enam Pj kepalo yang baru dilantik.
"Saya serahkan pemilihan Pj kepalo kepada masyarakat, artinya yang mengevaluasi bagaimana kinerjanya nanti juga masyarakat. Saya juga minta Kadis DPMT juga mengevaluasi tiga bulan kedepan, jadi para Pj Kepalo harus membuat laporan apa yang telah dilakukan di tiyuhnya masing masing baik di bidang pembangunan, kemasyarakatan, sosial, budaya, keamanan, ketentraman, dan ketertiban. Sehingga nanti akan kelihatan evaluasinya," ungkapnya.
Jabatan Pj kepalo tiyuh, lanjut Zaidirina, maksimalnya satu tahun akan tetapi dalam satu tahun di hasil evaluasinya baik itu bisa ditambah sampai dengan kepalo tiyuh definitif hasil Pilkati dilantik. "Oleh karena itu, evaluasi ini berjalan dan masyarakat menjadi penilai. Kalau bapak ibu Pj bagus Insya Allah jika tidak ada yang menggantikan ya lanjut," jelasnya.
Berikut beberapa kepalo tiyuh yang dilantik: