Terbaru! Cek Harga BBM Per 3 Februari 2023, Pertamax Turbo Masih Alami Kenaikan

Jumat 03-02-2023,15:20 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - PT Pertamina Patra Niaga resmi mengeluarkan harga terbaru untuk bahan bakar minyak (BBM) melalui laman website resmi mypertamina.id.

Untuk per tanggal 3 Februari 2023, PT Pertamina Patra Niaga mengeluarkan harga terbaru untuk bahan bakar minyak (BBM).

Penyesuaian ini berlaku bagi harga BBM non subsidi, yang dilakukan sesuai dengan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022.

Harga terbaru untuk harga jual produk Pertamina di Provinsi Lampung seperti Pertamax (RON 92) seharga Rp13.050 per liter. 

BACA JUGA:Pohong Tumbang, Jalinbar Pesisir Barat Macet Total, Ini Kondisi Terkini

Kemudian produk Pertamax Turbo (RON 98) masih mengalami kenaikan dari  harga Rp14.350 menjadi Rp15.150 per liternya.

Ada juga produk Dexlite (CETANE 51) seharga Rp16.500 per liter; dan Pertadex (CETANE 53) yang awalnya seharga Rp17.100 menjadi Rp17.200 per liter. 

Sementara itu harga BBM bersubsidi masih tetap. Pertalite dijual Rp10.000 per liter; dan Biosolar Rp6.800 per liter.

Penyesuaian harga terbaru baru BBM merupakan bentuk implementasi dari Kepmen ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62/K/12/MEM/2020, tentang formulasi harga JBU atau BBM non subsidi. 

BACA JUGA:Kejari Tanggamus Selesaikan Kasus Penadahan Dengan Restorative Justice, Tiga Tersangka Dibebaskan

Untuk informasi lengkap mengenai seluruh harga produk Pertamina terbaru, maupun promo MyPertamina yang sedang berlangsung, masyarakat bisa langsung mengakses halaman website resmi mypertamina.id atau menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135. 

Berikut rincian harga terbaru BBM per provinsi per 3 Februari 2023

Provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD)

Pertalite : Rp10.000 per liter 

BACA JUGA:Dekan FH Unila Akui Dapat Titipan Calon Mahasiswa Dari Dosen dan Mantan Bupati

Kategori :