10 Deretan Makanan Khas Sumatera Barat Wajib Dicicipi, Surga Kuliner untuk Masyarakat Lampung

Jumat 16-06-2023,16:15 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Anggri Sastriadi

5. Katupek Pitalah 

Katupek Pitalah atau Ketupat satu ini merupakan makanan khas Kabupaten Tanah Datar Sumatera Barat.

Surga Kuliner bagi orang minang atau masyarakat pendatang ingin Katupek Pitalah mesti tahu nih.

BACA JUGA:Berikan Rasa Tenang! Pensiunan PNS Dipastikan Terima Uang Jaminan Rp 6 Juta, Simak Ketentuannya

Bahwa Kuliner ini memiliki ciri khas gulai sayur kental dengan sayuran nangka (Cubadak), rebung, lobak Singgalang dan disajikan dengan kerupuk merah. 

Cocok bagi masyarakat Lampung yang ingin cari sarapan pagi didaerah Sumatera Barat tepatnya diwilayah Kabupaten Tanah Datar.

6. Sate Danguang Danguang

Sate Danguang Danguang berasal di Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat ini memiliki ciri khas kuah kental kuning kemerahan dengan bumbu rempah dan pedas yang khas, potongan daging besar, serta disajikan dengan taburan bawang goreng.

7. Gulai Kapalo Lauak (Gulai Kepala Ikan) 

Makanan khas Pariaman Sumatera Barat adalah Gulai Kapalo Lauak. Makanan ikan dengan santan kental dengan taburan cabe rawit.

BACA JUGA:Berikan Rasa Tenang! Pensiunan PNS Dipastikan Terima Uang Jaminan Rp 6 Juta, Simak Ketentuannya

Gulai Kepala Ikan ditempat lain banyak menggunakan ikan tuna atau tongkol. Tetapi bila dijumpai di Pariaman,Gulai Kepala Ikan  menggunakan ikan Kakap, tambahan cabe rawit dan beberapa helai daun pucuk ubi sehingga membuat gulai Kapalo Lauak ini terasa lezat. 

Wah, surga kuliner banget deh masyarakat Lampung jangan lupa cicipi Gulai Kapalo Lauak Kakap di Pariaman ya. Apalagi datang pas makan siang sambil menghadap laut.

8. Palai Bilih 

Untuk rekomendasi masyarakat lampung jika berkunjung ke daerah Solok Sumatera Barat adalah Palai Bilih. 

Palai Bilih merupakan sejenis pepes ikan yang merupakan menu favorit Banyak dijumpai di daerah Solok.

Kategori :