Pengguna SC e:Concept tak perlu ngecas baterai sendiri lantaran Honda Mobile Power Pack e: ini mendukung sistem tukar atau swap.
Honda mengklaim, model tersebut menawarkan pengalaman berkendara yang halus sehingga mewujudkan kenyamanan teruntuk mobilitas sehari-hari.
Tak hanya memperkenalkan SC e:Concept, Honda juga pun memperlihatkan sejumlah konsep kendaraan listrik lain seperti SUSTAINA-C Concept dan CI-MEV.
Untuk SUSTAINA-C Concept, kendaraan satu ini hadir dalam bentuk mobil listrik dari bahan resin akrilik yang bisa didaur ulang dan digunakan kembali.
BACA JUGA:Tragedi Asmara Gadis Banjar Terpedaya Pria Bule Warga Amerika
Sementara Honda CI-MEV merupakan mobil listrik yang dilengkapi teknologi automated driving juga fitur Cooperaive Intelligence untuk memudahkan pengemudi. (*)