Dua Pekan Pasca Pelantikan Direksi Baru, PT Wahana Raharja Bak Hidup Segan Mati Tak Mau
Keadaan di area sekitar kantor PT Wahana Raharja yang terlihat sepi dan kurang terawat.--
BACA JUGA:Sinergi, Wahana Raharja Sediakan Beras Hingga Minyak Goreng Pada Pasar Murah Pemkot Bandar Lampung
Langkah tersebut mencakup persiapan RUPS, administrasi, keuangan, dan kebutuhan internal lainnya.
Dalam keterangan terpisah, Kepala Biro Perekonomian Setprov Lampung Rinvayanti memastikan direksi sudah aktif bekerja meski kantor belum resmi dibuka kembali.
“Direksi sudah aktif bekerja, masih persiapan dan pembenahan internal. Soal pembukaan kantor segera diinfokan lanjut,” ujar Rinvayanti.
Ia menyebut direksi sudah beberapa kali datang ke kantor untuk koordinasi.
BACA JUGA:Liburan Bareng Keluarga Makin Seru Di Taman Farmora Bandar Lampung, Ada Wahana Baru Farmora Pool
Rinvayanti juga memperkirakan kantor akan kembali dibuka pada pekan depan.
Terkait pegawai lama yang diliburkan sejak kantor dinonaktifkan, ia memastikan belum ada rencana perekrutan baru dalam waktu dekat.
“Kalau rekrutmen baru sepertinya tidak. Masih konsolidasi, namanya masih baru,” katanya.
Menurut Rinvayanti, karyawan lama kemungkinan akan dipanggil kembali setelah proses penataan internal selesai.
BACA JUGA:Gubernur Mirza Lantik Direksi Baru Dua BUMD, Tegaskan Tak Ada Suntikan Dana APBD Lima Tahun ke Depan
Sebelumnya, dalam arahannya saat mengukuhkan direksi BUMD PT Wahana Raharja dan PT Lampung Jasa Utama, Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal menegaskan pentingnya peran BUMD sebagai motor penggerak ekonomi daerah.
Ia menilai BUMD memiliki potensi besar untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) secara berkelanjutan.
Untuk mendukung hal itu, Gubernur Mirza mengajak sejumlah organisasi pengusaha ikut berkolaborasi.
“Maka saya minta bantuan organisasi seperti Hipmi, Apindo, dan Hippi untuk ikut mendukung dan berkolaborasi,” tegasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
