Iklan Bos Aca Header Detail

Loka Rehabilitasi Kalianda Tak Terima Pasien Atas Nama DF

Loka Rehabilitasi Kalianda Tak Terima Pasien Atas Nama DF

radarlampung.co.id - Kasus Penyalahgunaan narkoba berinisial DF yang dikabarkan telah dirawat di Loka Rehabilitasi Kalianda Lampung Selatan, ternyata tidak berada di tempat.

Hal tersebut diungkapkan Reza Fahlewi Fahrul yang merupakan salah satu security di kantor Loka Rehabilitasi Kalianda Lamsel.

Informasi yang menyatakan DF pada hari Senin (15/6) akan dirawat di Loka Rehabilitasi Kalianda Lamsel, membuat radarlampung.co.id berusaha mengecek keberadaannya.

Saat berada di kantor tersebut, seorang security tidak memperbolehkan masuk kedalam kantor. Dengan alasan wartawan ini belum memiliki janji.

\"Kalau belum ada janji nggak boleh masuk kedalam bang, saya sudah mengecek kedalam (kantor), katanya nggak boleh masuk kalau belum ada janji,\" ungkap Reza usai berbicara melalui HT nya.

Menurut Reza, pasien atas nama DF tidak dirawat di Loka Rehabilitasi Kalianda Lamsel. Bahkan, dirinya meyakini tidak ada pasien atas nama tersebut. \"Saya yakin bang, nggak ada nama itu,\" tegasnya.

Pria yang mengenakan baju security berwarna biru itu menjelaskan bahwa selama adanya covid-19, tidak ada satupun pasien baru yang berobat maupun menginap di Loka Rehabilitasi Kalianda Lamsel.

\"Kami sudah lama nggak menerima pasien baru. Sejak covid-19 ini nggak ada pasien baru bang. Semuanya pasien lama,\" yakinnya. (yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: