Selamat! Lambar Raih Penghargaan Terinovatif IGA 2020

Selamat! Lambar Raih Penghargaan Terinovatif IGA 2020

RADARLAMPUNG.CO.ID - Lampung Barat masuk enam besar kabupaten di Indonesia yang menerima penghargaan terinovatif pada malam puncak Innovative Government Award (IGA) 2020 di The Sultan Hotel and Residence, Jumat (18/12). Dalam IGA 2020, Lambar mengikutsertakan 156 inovasi yang merupakan hasil kerja kolektif  dari seluruh perangkat daerah. Hasilnya, mendudukkan kabupaten itu dalam posisi enam besar. Bupati Lambar Parosil Mabsus mengungkapkan rasa syukurnya atas apresiasi dari Kemendagri terkait dengan inovasi-inovasi daerah. \"Dengan diterimanya apresiasi ini, tentu menjadi pelecut semangat bagi bapak bupati dan juga staf jajaran agar ke depan bisa lebih memunculkan terobosan dan inovasi. Apalagi pandemi ini belum berakhir, sehingga dibutuhkan keberanian dan strategi dalam rangka menjamin kesehatan serta kesejahteraan masyarakat,\" kata Parosil kepada Radarlampung.co.id. Apresiasi yang diraih, terus Parosil, juga merupakan persembahan bagi seluruh lapisan masyarakat yang terlibat dalam program-program pemerintah. Baik Pitu program unggulan dan tiga program prioritas maupun program-program inovasi. \"Tahun ini Lambar kabupaten terinovatif. Tahun mendatang target kita bisa lebih baik lagi. Perlu kembali memunculkan inovasi-inovasi baru,\" tegasnya. Sementara Kepala Diskominfo Lambar Padang Prio Utomo didampingi Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Mazdan menambahkan, penilaian dan penghargaan inovasi daerah tersebut dilakukan Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Dalam Negeri. Kegiatan tahunan ini merupakan bentuk penilaian dan apresiasi pemerintah pusat terhadap semangat serta keberhasilan dalam penyelengaraan pemerintahan daerah dengan cara-cara inovatif. \"Selain menerima penghargaan, pemerintah daerah terinovatif juga mendapatkan dana insentif daerah,\" kata Padang. (nop/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: