Bupati Lampung Tengah Jadi Warga Kehormatan PSHT
Silaturahmi pengurus PSHTdengan Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad --
LAMPUNG TENGAH, RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad diangkat sebagai warga kehormatan perguruan pencak silat Persaudaraan Setia hati Terate (PSHT).
Hal ini dilaksanakan dalam kegiatan pendadaran calon warga lapangan Merdeka, Karang Endang, Minggu 3 Juli 2022.
Kegiatan yang berlangsung dalam rangkaian satu abad PSHT ini dihadiri Ketua Umum Drs. R. Moerdjoko HW, Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim, pengurus PSHT se-Lampung, Forkopimda dan undangan lainnya.
Dalam kesempatan tersebut Drs. R. Moerdjoko HW mengungkapkan, PSHT merupakan bagian dari kekuatan dan kekayaan budaya asli bangsa Indonesia.
BACA JUGA: Pengurus Perwakilan Pusat PSHT Lampung Dilantik
Perguruan pencak silat ini akan terus menjadi penjaga dan pelestari budaya sebagai salah satu simbol kebesaran bangsa.
PSHT akan terus konsisten menjadi perekat kebhinekaan dan penyambung solidaritas.
Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad diangkat sebagai warga kehormatan PSHT--
”Momentum hari ini merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan peringatan 1 abad Persaudaraan Setia Hati Terate,” kata Murdjoko HW.
Drs. R. Moerdjoko HW menuturkan, sejumlah kegiatan digelar dalam menyambut satu abad PSHT.
BACA JUGA: Satukan Persepsi, PSHT Lampung Gelar Rakor Pamter
Di antaranya kirab budaya yang diawali pengambilan tanah dan air di tiap cabang (kabupaten/kota) pada 1 Juni 2022.
Tanah dan air dari masing-msing daerah ini akan disatukan di Padepokan Agung Madiun pada puncak peringatan satu abad PSHT, 2 September 2022.
Sementara Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim mengharapkan PSHT bisa terus bersinergi dengan Pemkab Lampung Tengah dalam segala hal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: