Merasa Dituduh Lakukan Penipuan Bisnis Talangan, Begini Penjelasan Kacab BNI
Foto ilustrasi uang. (Pixabay)--
BACA JUGA:Bupati Tanggamus Resmikan Jalan Usaha Tani di Kecamatan Sumberejo
"Tapi kan istri saya merasa dia enggak pernah menerima uang dan enggak tahu karena transaksinya selalu dengan Antoni Harun makanya kita kaget ketika ada laporan ini. Dan juga istri saya ini belum pernah lapor ke saya. Karena dia merasa enggak nipu dan dia enggak pernah cerita ataupun lapor ke saya. Saya baru tahu berita itu semalam," ungkapnya.
Selain itu juga Antoni Harun pun telah mengakui bahwa bukti transfer ada di Juwanda dan Antoni Harun. "Istri saya belum pernah pegang uang dari Juwanda mau dia transfer mau dia tunai, enggak pernah terima," kata dia.
Akan Lakukan Upaya Hukum Bila Tak Terbukti
Merasa nama istrinya dicemarkan oleh Juwanda, Julian Suhaimi akan berupaya melakukan upaya hukum untuk memulihkan nama baik istrinya, DS.
"Langkah kita, karena terus terang nama baik istri saya tercemar dalam kondisi begini karena terus terang istri saya sama sekali tidak pernah menerima uang apalagi menggunakan uang itu," katanya.
BACA JUGA:Ini Dampak Negatif Jika Tidak Mandi Sore
"Kalau memang Juwanda bisa buktikan ada bukti transfer ke istri saya atau pernah ada kwitansi istri saya terima uang artinya memang betul istri saya ada salah. Tapi kan ini enggak ada sama sekali," sambungnya.
Menurut Julian Suhaimi, apa yang telah dilakukan oleh Juwanda ke istrinya ini termasuk dugaan pencemaran nama baik dan juga masuk dalam kategori dugaan UU ITE.
"Dan saya sudah konsultasi ke pengacara saya Sukarmin kita belum bisa tuntut dia karena kami belum dipanggil. Kalau sudah diklarifikasi nanti Polisi kan tahu siapa yang salah. Setelah menilai kita enggak salah akan kita bikin laporan dan tuntut balik dia pencemaran nama baik dan UU ITE," kata dia.
Selalu Diteror dan Didatangi Terus ke Kantornya, DS Sempat Berikan Uang ke Juwanda Sebesar Rp 150 Juta
Terus diteror oleh Juwanda ke kantornya, DS pun menyerahkan uang sebesar Rp 150 juta ke Juwanda itu dikatakan oleh Julian Suhaimi, suami dari DS.
BACA JUGA:Air Meluap Banjiri Lahan Singkong, Petani Galau
"Istri saya sampai ketakutan sampai dia nabung untuk kasih uang Rp 150 juta tanpa sepengetahuan saya ke Juwanda," katanya.
"Ya saya bilang kalau kamu enggak salah kenapa harus dikasih. Ya kata istri saya dia takut. Makanya kata saya harus cerita karena saya sebagai suami harus diceritakan. Karena uang Rp 150 juta itu enggak sedikit," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: