Hyundai Type Creta Trend dan Stargazer Ramaikan Both Hyundai Jalan Sehat Radar Lampung, Ini Keunggulannya

Hyundai Type Creta Trend dan Stargazer Ramaikan Both Hyundai Jalan Sehat Radar Lampung, Ini Keunggulannya

Hyundai Type Creta Trend dan Stargazer mejeng di Booth Hyundai Jalan Sehat Radar Lampung. (Foto Anggi Rhaisa/Radar Lampung)--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pada Jalan Sehat Radar Lampung Peringatan Hari Ibu Tahun 2022 Minggu pagi, 18 Desember 2022, PT Hyundai Lampung menampilkan dua type produk unggulannya, yakni Hyundai Type Creta Trend dan Hyundai Stargazer.

Rian selaku Sales Consultant Hyundai Lampung mengatakan, untuk DP dari Hyundai Type Creta Trend hanya mulai Rp 10 juta dengan angsuran 10 jutaan, di mana OTR sekitar Rp 336 jutaan.

Keunggulan produk tersebut di antaranya, mobil bisa dihidupkan dengan aplikasi Bluelink dari handphon; free maintance 5 tahun 75.000 Km; garansi mobil 4 tahun 100.000 km; fitur lane kape asist dan lane following asist, blins spot, safe exist asist, hingga rear cross avoident Assist.

Sementara, untuk DP dari Hyundai Stargazer bisa mulai Rp 8 juta dengan angsuran Rp 6 jutaan, di mana OTR sekitar Rp 268 jutaan.

"Keunggulan Hyundai Creta Trend dengan Hyundai Stargazer pada dasarnya sama. Bedanya di Hyundai Type Creta Trend ada fitur sunroof panaromic, sementara di Stargazer tidak ada fitur tersebut," ucapnya.

Lebih rinci, Rian menyampaikan bahwa Stargazer memiliki banyak fitur unggulan, yang menjadi andalan dalam berkendara, sehingga terasa lebih nyaman dan bebas hambatan.

Ada empat mode yang bisa dipilih dari Stargazer dengan menyesuaikan situasi, yakni mode Sport, Comfort, Eco, juga Smart. Untuk kondisi yang macet parah, mode Eco lebih recommended.

Jika pengendara mengemudi Stargazer dengan mode slow, tentu akan membuat bahan bakar menjadi lebih hemat. Dan jika dibawa berakselerasi di jalanan rusak, tidak sepenuhnya mulus, atau bergelombang tetap terasa nyaman dari goncangan berlebihan.

Dengan kontur jalan di Lampung yang terkadang bergelombang, berkendara dengan mobil Stargazer tetap nyaman dan juga stabil. Bahkan tetap slim dibawa bermanuver di jalan-jalam sempit.

Hyundai Stargazer yang mengusung tipologi konsep kendaraan Sleek One Box membuat kendaraan ini benar-benar dinamis, ekspresif, dan futuristis.

"Stargazer juga memaksimalkan ruang yang tersedia untuk penyimpanan. Seperti adanya glove box, console tray, dan cup holder pada sisi pintu," tambah dia.

Banyaknya ruang penyimpanan yang praktis membuat ruang kabin jauh lebih lega tanpa mengurangi kenyamanan penumpang.

One Curve Design pada kendaraan menciptakan lengkungan di langit-langit kendaraan, sehingga menghasilkan headroom dari baris pertama hingga ketiga menjadi jauh lebih lapang. 

Stargazer juga tersedia dalam tipe 7 seater, sehingga membuat lebih nyaman untuk bepergian bersama seluruh anggota keluarga baik di dalam maupun luar kota.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: