Punya Pengalaman Dalam Aksi Solidaritas Covid-19? Raih Beasiswa Pertamina Sobat Bumi Tahun 2023
Foto ilustrasi uang. (Pixabay)--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Kabar baik untuk mahasiswa/i vokasi (D3) maupun Sarjana (S1) dari Perguruan Tinggi (PT) maupun Universitas dari Sumatera hingga Papua yang memiliki pengalaman dalam aksi solidaritas Covid-19.
Ya, kalian berpeluang meraih beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2023 yang resmi dibuka pada 20 Maret 2023 hingga 25 April 2023.
Dilansir dari laman resmi Pertamina Foundation dan Beasiswa Pertamina Foundation salah satu syarat dalam pendaftaran Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2023 adalah membuat karya tulis tentang "Berbagi Pengalamanku Dalam Aksi Solidaritas Covid-19 dan Rencana Aksi Recovery Covid-19" dengan ketentuan minimal 3 halaman quatro spasi 1.5.
Untuk diketahui, beasiswa Sobat Bumi 2023 yang merupakan bentuk komitmen Pertamina melalui Pertamina Foundation (PF) Prestasi dalam kepedulian terhadap peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia menuju Indonesia Maju dan Sejahtera.
BACA JUGA:Kapan BLT Kemiskinan Ekstrem 2023 Cair? Simak Jadwal dan Penuhi Syarat-syarat Ini
Beasiswa Sobat Bumi 2023 ini juga membekali generasi muda dalam menghadapi persaingan global yang kompetitif dalam kreatifitas, inovasi, dan teknologi.
Pendaftaran beasiswa Pertamina Sobat Bumi Tahun 2023 dapat dilakukan pada website Pertamina foundation.
Sejalan dengan persyaratan membuat karya tulis, diminta untuk menulis dan mengirim karya tulis dalam bentuk essay, dengan ketentuan essay dibuat sendiri dan bukan merupakan hasil plagiat, ditulis dalam empat halaman kertas ukuran.
Lalu, ditulis dalam empat halaman kertas ukuran Quatro (A4) dengan jumlah kata tulisan 1.200 dan ndash 1.400, dengan jarak antar baris 1.5 spasi.
BACA JUGA:Catat! Ini Penyebab Peserta Tidak Lulus saat Mengikuti Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 49
Kemudian, tulisan disertai dengan foto kegiatan, minimal 2 buah foto. Untuk tema "Peduli dan Beraksi Mengurangi Pemanasan Global" subtansi Essay mengutamakan pemanfaatan sumber daya lokal/teknologi rendah, berkontribusi positif terhadap lingkungan, juga mempunyai dampak meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Adapun beberapa persyaratan beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2023 untuk program S1 reguler Lainnya, yakni:
1. Mahasiswa S1 aktif minimal sedang menempuh semester II
2. IP atau IPK sampai semester II adalah 3.00 skala 4
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: