Catat! Ini 3 Lokasi Pembelian Tiket Penyeberangan Angkutan Lebaran 2023

Catat! Ini 3 Lokasi Pembelian Tiket Penyeberangan Angkutan Lebaran 2023

Lokasi pembelian tiket kapal laut yang disediakan Dinas Perhubungan (dishub) Provinsi Lampung.--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Pembelian tiket penyeberangan kapal laut untuk angkutan mudik Lebaran tahun 2023 sudah bisa dilakukan.

Para pengendara yang ingin berangkat mudik menggunakan jasa penyeberangan kapal laut sudah bisa membeli tiket.

Berdasar pantauan Radarlampung.co.id dari akun Instagram @humas_poldalampung pada Senin, 17 April 2023.

Dinas Perhubungan (dishub) Provinsi Lampung disebut akan menyiapkan tiga titik lokasi, untuk pembelian tiket penyebrangan kapal laut melalui Pelabuhan Bakauheni.

BACA JUGA: Catat! Buat yang Ingin Mudik, Ini Rute Jalan Menuju Pelabuhan Ciwandan

Lokasi yang disiapkan oleh Dishub Provinsi Lampung ini adalah sebagai salah satu upaya untuk memecah kemacetan.

Selain itu juga hal ini dilakukan guna menghindari penumpukan kendaraan, yang disebabkan oleh pemudik yang belum memiliki aplikasi ferizy.

Bagi yang belum tahu, aplikasi ferizy merupakan platform layanan online untuk membeli tiket kapal penyebrangan.

Adapun tiga lokasi yang ditunjuk sebagai tempat pembelian tiket offline atau langsung ditempat diantaranya sebagai berikut.

BACA JUGA: Pelabuhan Ciwandan Jadi Lintasan Penyebrangan pada Mudik Lebaran 2023, Catat Rutenya

1. Eks jembatan timbang Gayam, Lampung Selatan.

2. RM (Rumah Makan) Tiga Saudara.

3. Rest Area KM 20B.

Sementara itu, para pemudik yang ingin menyebrang untuk melakukan perjalanan mudik ke Pulau Sumatera dapat melalui dua jalur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: