Masuk Daftar Jaring Aspirasi Bakal Calon Gubernur Lampung, Helmi Hasan: Satu Tahun Jalan Mulus!

Masuk Daftar Jaring Aspirasi Bakal Calon Gubernur Lampung, Helmi Hasan: Satu Tahun Jalan Mulus!

Masuk Daftar Jaring Aspirasi Bakal Calon Gubernur Lampung, Helmi Hasan Satu Tahun Jalan Mulus!--instagram @mediacenter_kotabengkulu

RADARLAMPUNG.CO.ID-Masuk daftar jaring aspirasi bakal calon Gubernur Lampung, Helmi Hasan: satu tahun jalan mulus!

Radarlampung.co.id menggelar jaring aspirasi tokoh layak masuk bursa bakal calon gubernur Lampung. 

Jaring aspirasi radarlampung.co.id sudah dimulai 21 Juni dan berakhir pada 28 Juni 2023. Sebanyak 15.539 voters radarlampung.co.id berpartisipasi dalam rentang waktu tersebut. 

BACA JUGA:Ditutup, Ini 10 Besar Daftar Tokoh Jaring Aspirasi Bakal Calon Gubernur Lampung

Jaring aspirasi ini dimaksudkan untuk mensosialisasikan dan meningkatkan kesadaran masyarakat Lampung agar turut berpartisipasi dalam pesta demokrasi Pemilu 2024 nanti. 

Nah, dari sejumlah tokoh dalam daftar Jaring Aspirasi radarlampung.co.id tersebut pada posisi teratas ditempati oleh Helmi Hasan. 

Helmi Hasan merupakan Walikota Bengkulu dua periode yang masa jabatannya akan berakhir pada September 2023 mendatang. 

BACA JUGA: Nama Helmi Hasan Salip Tokoh Besar Lampung di Bursa Kandidat Balon Gubernur

Helmi merupakan adik kandung dari Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan. 

Politisi Partai Amanat Nasional itu dilahirkan di Lampung pada tahun 1979. Helmi merampungkan kuliahnya di fakultas ekonomi Universitas Bengkulu. 

Helmi merintis karir politik sejak kurun 2004 kala terpilih menjadi anggota DPRD Kota Bengkulu. Karir politiknya terus moncer sehingga Helmi terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Bengkulu di Pileg 2009.

BACA JUGA:Jaring Aspirasi Pemilu 2024, Umar Ahmad Semakin Di Depan 

Di tahun 2012, Helmi maju dalam Pilwakot Bengkulu dan berhasil  menumbangkan petahana Ahmad Kanedi dengan meraup 75.058 atau 51,46 persen suara. 

Helmi kemudian dilantik pada masa jabatan kedua pada 24 September 2018 dan akan berakhir pada September 2023 mendatang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: