Pemprov Lampung Bidik Kepri Jadi Pasar Potensial Sektor Ketahanan Pangan

Pemprov Lampung Bidik Kepri Jadi Pasar Potensial Sektor Ketahanan Pangan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung bidik Kepulauan Riau (Kepri) menjadi pasar potensial sektor ketahanan pangan Lampung.---Sumber foto : Adpim.---

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung bidik Kepulauan Riau (Kepri) menjadi pasar potensial sektor ketahanan pangan Lampung.

Selain pasar potensial sektor ketahanan pangan, Pemprov Lampung juga membidik Kepri menjadi penghubung pemasaran produk ke luar negeri.

Melalui rilis yang diterima, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setprov Lampung Kusnardi mengatakan, Pemprov Lampung menandatangani kerjasama dengan Pemprov Kepri.

Penandatanganan perjanjian kerjasama kedua provinsi ini berlangsung di Ballroom Swiss-Bel Hotel Harbour Bay, Kota Batam, pada Rabu 27 September 2023.

BACA JUGA:Kisah Mahasiswa Unila yang Magang di DJHAM Kemenkumham

Kerjasama ini, kata Kusnardi merupakan tindak lanjut dari kesepakatan 10 provinsi yang sudah ditandatangani bersama pada 30 Juni 2022 lalu di Pekanbaru, Riau. 

Perjanjian Kerjasama kedua ini, disampaikan Kusnardi, meliputi sektor Ketahanan Pangan, Perkebunan, Peternakan, Perikanan, Perindustrian, Perdagangan, UMKM, juga sektor Pariwisata.

Tujuan kerjasama ini, lanjut Kusnardi untuk membangun hubungan yang erat dan memperkuat sinergi antar daerah dalam mengatasi kesenjangan kedua wilayah melalui perencanaan pembangunan daerah yang terintegrasi.

Di mana, Provinsi Kepri dinilai dapat menjadi pasar yang potensial bagi Provinsi Lampung, terutama di sektor Ketahanan Pangan.

BACA JUGA:Etnis Bali Masuk Lampung di Kabupaten Ini, Simak Sejarahnya

Sebab, Provinsi Kepri dalam memenuhi kebutuhan pangan utama seperti beras dan lainnya masih banyak mengimport dari luar negeri.

"Peluang ini bisa kita kerjasamakan," ujar Kusnardi.

Dirinya juga berpendapat Provinsi Kepri memiliki letak yang strategis dan menjadi pintu masuk bagi negara tetangga, seperti Malaysia dan Singapura.

Sehingga, Kepri dapat menjadi penghubung bagi Provinsi Lampung dalam mengekspor komoditi unggulannya dan produk UMKM ke luar negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: