9 Manfaat-makanan yang Mencerahkan Kulit Secara alami, Ada Ikan hingga Brokoli
Makanan yang mencerahkan kulit secara alami, ada ikan hingga brokoli.-FOTO PEXELS.COM--pexels
Penggunaan retinol sebagai bahan aktif vitamin A dalam skincare juga dapat membuat kulit terlihat lebih cerah.
Selain sebagai produk anti-aging, retinol juga membantu melawan bintik-bintik hitam akibat sinar matahari dan gangguan hiperpigmentasi lainnya.
7. Ikan dan seafood
BACA JUGA:Jarang Diketahui, Berikut ini 6 Manfaat Teh Hitam Untuk kesehatan
Ikan dan seafood seperti salmon, sarden dan tiram kaya akan vitamin B12 yang membantu menjaga kesehatan kulit.
Pasalnya, kekurangan vitamin B12 dapat meningkatkan risiko mengalami penyakit hiperpigmentasi yang menyebabkan kulit menjadi lebih gelap.
Meski jarang terjadi, sebuah penelitian dalam Journal of Family Medicine and Primary Care (2018) menunjukkan pemberian vitamin B12 dapat memperbaiki hiperpigmentasi.
Pasien hiperpigmentasi yang menerima asupan vitamin B12 baik secara oral maupun suntik, bersamaan dengan perawatan lain dapat sembuh dalam waktu 8 minggu.
Selain itu, ikan dan seafood kaya akan asam lemak omega-3 untuk membantu mengatasi masalah kulit terkait peradangan termasuk mengurangi jerawat.
BACA JUGA:Bahaya Main HP Ketika BAB, Ada yang Sampai Mengalami Kelumpuhan
8. Brokoli
Brokoli adalah sayuran yang mengandung vitamin C tinggi dan dapat kamu jadikan ke dalam menu makanan untuk membantu memutihkan kulit.
Sama seperti makanan sebelumnya yang mengandung vitamin C, brokoli melindungi kulit dari radikal bebas penyebab keriput dan kulit menjadi gelap.
Selain itu, sayuran hijau ini juga mengandung senyawa khusus bernama sulforaphane.
Dalam penelitian, senyawa sulforaphane atau sulforafana ini dapat membantu melindungi kulit tubuh kamu dari efek penuaan akibat sinar matahari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: @hellosehat