DPC PDIP Tanggamus Lampung Buka Penjaringan Pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati, Ini Jadwalnya

DPC PDIP Tanggamus Lampung Buka Penjaringan Pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati, Ini Jadwalnya

DPC PDI Perjuangan Tanggamus, menggelar rapat pembentukan panitia penjaringan pendaftaran bacalon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada serentak 2024. FOTO DOKUMEN DPC PDIP TANGGAMUS --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Partai politik (Parpol) di Tanggamus, Lampung mulai membuka penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk pilkada serentak 2024

Seperti Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Tanggamus yang membentuk panitia penjaringan bacalon bupati dan wakil bupati pilkada 2024 dengan ketua Ranto dan Sekretaris Hasmal Yadi.  

Ketua panitia penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk pilkada Tanggamus Ranto menyebutkan, pengambilan formulir pendaftaran bakal calon bupati-wakil bupati mulai dibuka Selasa, 16 April hingga 30 April 2024 mendatang. 

"Selanjutnya, tahapan pengembalian formulir pendaftaran, Kamis 25 April 2024 hingga 10 Mei 2024," terang Ranto dikonfirmasi Radarlampung.co.id, Senin 25 April 2024. 

BACA JUGA: DPD PAN Tanggamus Lampung Segera Buka Penjaringan Bacalon Bupati-Wakil Bupati untuk Pilkada Serentak 2024

BACA JUGA: Demokrat Se-Lampung Mandatkan Edy Irawan Arief Jadi Kontestan Pilgub

Diketahui, sekretariat pendaftaran penjaringan bertempat di kantor DPC PDIP Tanggamus

"Pendaftaran dibuka mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB," kata Ranto seraya menyebutkan, panitia penjaringan berjumlah 9 orang. 

Terkait telah terbentuknya pantia penjaringan tersebut, besok 16 April 2024 panitia kembali akan menggelar rapat internal. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: