Iklan Bos Aca Header Detail

PKS Beri Sinyal Koalisi Dengan Golkar Dalam Pilgub Lampung 2024, Tawarkan Tiga Nama Bacalon Wakil Gubernur

PKS Beri Sinyal Koalisi Dengan Golkar Dalam Pilgub Lampung 2024, Tawarkan Tiga Nama Bacalon Wakil Gubernur

Silaturahmi politik petinggi PKS Lampung ke Rumah Pemenangan Golkar, Jumat malam 24 Mei 2024. FOTO JENI PRATIKA SURYA/RADAR TV --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Partai Keadilan Sejahtera memberi sinyal akan berkoalisi dengan Partai Golkar dalam pilgub Lampung 2024

Ini terlihat dari kunjungan petinggi DPW PKS Lampung ke Rumah Pemenangan Golkar, Kelurahan Rawa Laut, Jumat malam, 24 Mei 2024.  

Pertemuan dihadiri Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim, Ketua Bidang Pembinaan Wilayah Sumbagsel PKS Junaidi Auly dan Ketua Bidang Polhukam DPP PKS AL Muzzamil. 

Sementara dari Partai Golkar terlihat Ketua DPD I Partai Golkar Lampung Arinal Djunaidi didampingi jajaran petinggi DPD II kabupaten/kota. 

BACA JUGA: Ini Kabar Terbaru Tentang Pj Gubernur Lampung Jelang AMJ Arinal Djunaidi

Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim menyebutkan, pihaknya melakukan silaturahmi politik untuk menawarkan kerjasama dalam pilkada serentak 2024

Menurut Ahmad Mufti Salim, jika PKS dan Golkar bergabung, maka tidak perlu berkoalisi dengan partai lain untuk memenuhi kecukupan 20 persen kursi. 

Selain itu, ia juga menawarkan sejumlah nama untuk menjadi pertimbangan Partai Golkar Lampung sebagai bakal calon wakil gubernur dalam pilgub Lampung 2024. 

Sayangnya, Ahmad Mufti Salim tidak menjelaskan secara rinci siapa bakal calon wakil gubernur yang ditawarkan. 

BACA JUGA: Golkar Minta Surat Usulan Pj. Gubernur Lampung Terbaru Dianulir

Informasinya, tiga nama itu adalah Al Muzzammil Yusuf, Ahmad Junaidy Auly dan Ahmad Mufti Salim. 

”Kita menawarkan adanya meja kerjasama untuk membangun Lampung ke depan. Secara khusus, untuk pilkada. Mudah-mudahan banyak kerjasama antara PKS dan Golkar akan menang bersama,” sebut dia. 

Sementara Ketua DPD Partai Golkar Lampung Arinal Djunaidi menyebutkan, dirinya belum mau menyampaikan siapa sosok yang bakal menjadi calon wakilnya. 

Termasuk nama bakal calon wakil gubernur yang ditawarkan oleh PKS Lampung. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: