Iklan Bos Aca Header Detail

Distan Mulai Periksa Hewan Qurban di Bandar Lampung, Ini Hasilnya

Distan Mulai Periksa Hewan Qurban di Bandar Lampung, Ini Hasilnya

Pengecekan gigi pada kambing kacangan di Langkapura, Bandar Lampung 10 Juni 2024.-Foto: Melida Rohlita/Radarlampung.co.id-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Pertanian besama Dinas Ketahanan Pangan Kota Bandar Lampung melakukan pengawasan sekaligus pemeriksaan terhadap hewan qurban di Rumah Aqiqah dan Qurban Prima, Jalan Purnawirawan, Gunung Terang, Langkapura, Senin 10 Juni 2024.

Berdasarkan pantauan Radarlampung.co.id, petugas memeriksa hewan qurban mulai dari kambing hingga sapi dimulai dari bagian gigi, hidung, hingga keaktifan hewan tersebut.

Kepala Dinas Pertanian Kota Bandar Lampung Erwin mengatakan, berdasarkan perintah Wali Kota Bandar Lampung pihaknya turun ke lapangan untuk memeriksa hewan qurban di 20 kecamatan yang ada.

"Jadi kami memastikan semua hewan qurban yang ada di Kota Bandar Lampung aman, sehat, utuh, dan halal. Sehingga benar-benar bisa dikonsumsi dengan aman," ucapnya. 

BACA JUGA:2 Atlet Kabaddi Lampung Bela Timnas di Kejuaraan Internasional Bangabandhu Cup 2024

"Sekarang kita turunkan semua tim di 20 kecamatan untuk mendata, baik itu lapak maupun rumah pemotongan seperti ini," sambungnya. 

Menurutnya, ciri hewan qurban yang sehat dan aman dikonsumsi terdiri dari kecukupan usia dari kambing dan sapi.

"Untuk kambing minimal satu tahun untuk sapi minimal dua tahun, dan melihat hewan qurban sehat tidak murung bulunya mengkilap, tentunya harus aktif," ujarnya.

Menurutnya, hingga kini pihaknya belum menemukan temuan penyakit yang menyertai para hewan qurban tersebut seperti mulut, kaki hingga lato-lato.

BACA JUGA:Dua Unit Usaha Tidak Beroperasi, Pemkab Tanggamus Lampung Audit dan Turunkan Tim Penghitungan Aset PT AUTJ

"Sampai sekarang belum ada ya, tahun lalu ada lato-lato atau PMK juga belum ada. Kalau ada akan kita beri resep untuk diobati, kalau kondisinya tidak memungkinkan harus kita karantina dahulu," ungkapnya.

Sejauh ini, Erwin menyebut kebutuhan akan daging qurban di Kota Bandar Lampung terbilang cukup, hal itu dikarenakan pasokannya disokong oleh kabupaten-kabupaten lainnya.

"Kalau melihat per tahun, kebutuhan hewan itu ada 5.500 hewan qurban, terdiri dari 3.500 kambing, sisanya sapi. Dan alhamdulillah untuk Bandar Lampung aman karena kita banyak disuplai oleh kabupaten penyangga seperti Lampung Selatan, Pesawaran, dan lainnya," imbuhnya.

Dirinya menyebut, pemeriksaan di lapak dan di masjid akan terus pihaknya lakukan hingga H-1 menjelang Idul Adha 1445H pada 17 Juni 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: