Dosen ITERA Beri Pelatihan Strategi Pemasaran untuk UMKM Desa Patoman

Dosen ITERA Beri Pelatihan Strategi Pemasaran untuk UMKM Desa Patoman

Suasana Pelatihan Strategi Pemasaran untuk UMKM Desa Patoman, Kabupaten Pringsewu. Foto Tim Pengabdian Dosen Itera--

Edukasi dan Pendampingan UMKM dalam Meningkatkan Kualitas dan Penjualan Produk

RADAR LAMPUNG.CO.ID -  Dosen dan mahasiswa Program Studi Kimia, Institut Teknologi Sumatera (ITERA), bekerja sama dengan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) telah melaksanakankegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) di Desa Patoman, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu.

Kegiatan ini mengusung tema "Pelatihan Strategi Pemasaran untuk Meningkatkan Penjualan Produk UMKM di Desa Patoman".

Kegiatan telah  berlangsung pada 14 September 2024 ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para pelaku UMKM agar mampu mengembangkan bisnis mereka dengan lebih baik.

Acara dihadiri olehpelaku UMKM yang sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian pelatihan.

BACA JUGA:Dosen dan Mahasiswa ITERA Beri Edukasi Mengenai Tanaman Obat Sebagai Bahan Masakan

BACA JUGA:Wisuda Periode 19, Itera Buat Persembahan Khusus untuk Palestina

Rangkaian kegiatan PkM ini  di danai dari Hibah PkM Program Desa Binaan dari LPPM ITERA tahun 2024. 

Adapun bentuk Kegiatan Bina Desa Patoman tersebut, Antara lain ; 

Pertama, Peningkatan kualitas produk tahu yang di produksi kelompok PKK RT 2 RW 2 Desa Patoman.

Kedua, Pelatihan Strategi Pemasaran.

Untuk kegiatan ketiga nanti akan ada pendampingan mengurus surat izin berusaha untuk legalitas usaha UMKM di desa tersebut.

BACA JUGA:Tahun 2023, Pringsewu Mampu Surplus Beras

BACA JUGA:FKPT Lampung Gelar Gembira Beragama di Pringsewu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: