Diduga Korsleting Listrik, Gudang BBM di Umbul Kunci Bandar Lampung Hangus Terbakar

Diduga Korsleting Listrik, Gudang BBM di Umbul Kunci Bandar Lampung Hangus Terbakar

Terjadi kebakaran gudang BBM di wilayah Umbul Kunci, Kelurahan Keteguhan, Kecamatan Teluk Betung Timur, pada Senin 4 November 2024, pukul 14.30--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Terjadi kebakaran gudang BBM di wilayah Umbul Kunci, Kelurahan Keteguhan, Kecamatan Teluk Betung Timur, pada Senin 4 November 2024, pukul 14.30. 

Api yang berkobar dengan cepat menghanguskan bangunan dan menimbulkan asap hitam menyebar ke area sekitarnya dan menyebabkan kepanikan warga.

Kebakaran diduga karena korsleting listrik saat karyawan melakukan pembersihan dan pembenahan kabel listrik di gudang tersebut. 

BACA JUGA:UAP Gelar Program Tilik Ndelik untuk Kesejahteraan Lansia di Pringsewu

Dari pantauan, terlihat tim pemadam kebakaran silih bergati dikerahkan untuk memadamkan api yang cukup besar, terlihat juga mobil water canon turut membantu memadamkan kobaran api.

Selaku Pemilik dan Pemimpin Perusahaan, Erwin S mengatakan kebakaran menghanguskan gudang seluas 20×30 meter, menghanguskan puluhan tangki yang berisi 20 Kl solar.

Erwin melanjutkan, terkait kepemilikan gudang tersebut dirinya mengaku telah memiliki izin dari PT. Lautan Dewa Energy dan telah beroprasi selama 3 tahun.

BACA JUGA:Pilwakot Metro Survei Litbang RLMG 2024, Raih 52,60 %, Bambang-Rafieq Salip Wahdi-Qomaru

Beruntung tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut, hingga berita ini diturunkan, petugas pemadam masih berusaha memadamkan kobaran api yang 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: