Nanda Indira Bawa Dua Produk Andalan di Kriyanusa 2022

Rabu 21-09-2022,16:45 WIB
Reporter : Fahrurrozi
Editor : Alam Islam

JAKARTA, RADARLAMPUNG.CO.ID - Setelah tampil di New York Indonesia Fashion Week beberapa waktu lalu, hasil kerajinan sulam jelujur kini dipamerkan diajang pameran Kriyanusa 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu 21 September 2022.

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Pesawaran Nanda Indira mengatakan, pada pameran tersebut, pihaknya mengirim dua UKM. Yakni tenun sulam jelujur dan tapis Pubian. 

"Selain ajang pamer, kegiatan ini diharap membuka pintu-pintu dagang baru bagi para perajin kriya di Kabupaten Pesawaran dan Lampung," kata Nanda Indira. 

Nanda mengungkapkan, dua UKM yang dipamerkan di Kriyanusa 2022, telah melalui kurasi ketat oleh desainer dan Dekranasda Pesawaran. 

BACA JUGA: Ini 26 Titik Wifi Gratis di Bandar Lampung dari Pemerintah Kota Setempat

Tidak hanya dari segi kualitas produk, tapi juga harga. Di mana, kain sulam jelujur bukan hanya bisa digunakan sebagai fashion. Bahan pembuatan baju dan gaun saja, 

Tetapi juga bisa digunakan untuk mempercantik ruangan atau interior, home decor, table runner, bed runner, true sofa, pouch bag, kotak tisu, placment dan lainnya

"Seperti yang kita pamerkan di Kriyanusa hari ini. Pada Pameran kali ini kita fokus pada desain interior, sama peralatan interior motif jelujur," sebut dia. 

Nanda yang hadir secara langsung pada even tersebut mengungkapkan, tenun sulam jelujur menjadi andalan untuk mendapatkan respons positif dari para tamu undangan dan investor sehingga dapat meningkatkan kapasitas perekonomian di bumi andan jejama. 

BACA JUGA: 5 Hotel Berbintang di Bandar Lampung Tawarkan Promo Menarik Special Weekend

Dengan turut sertanya pada pameran tersebut diharapkan dapat menghargai karya seni yang dilakukan oleh para perajin yang sudah berusaha melestarikan budaya lokal, meningkatkan pendapatan ekonomi.

"Serta bisa mengetahui ajang pameran mengenai produk-produk unggulan yang sudah teruji kualitasnya. Terutama memperkenalkan dan mempromosikan kerajinan daerah di tingkat nasional,” kata Nanda. 

Pihaknya menargetkan agar Kriyanusa juga berpengaruh pada pesanan para perajin. Mengingat ini adalah pameran perdana. Setelah dunia kerajinan diombang-ambing pandemi Covid-19 selama dua tahun.

Diketahui, pembukaan pameran Kerajinan Nusantara (Kriyanusa) tahun 2022 yang diikuti 210 peserta tersebut dibuka langsung oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan dihadiri istri Wakil Presiden Wury Ma’ruf Amin serta seluruh ketua Dekranasda provinsi  dan kabupaten/kota.

BACA JUGA: Gelapkan Uang Perusahaan sampai Ratusan Juta, Buronan Ini Ditangkap di Medan

Kategori :