RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung akan menambah satu pos damkar di kecamatan.
Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung Anthoni Irawan mengatakan, pos damkar di kecamatan saat ini ada 15 pos.
Tahun 2023 ini, kata Anthoni, pos pemadam kebakaran bertambah satu di Kecamatan Telukbetung Selatan.
"Ya pembangunan pos damkar di Telukbetung CSR dari Bank Lampung, saat ini lagi proses pengerjaam, seperti mengukur standar ketinggian mobil dan lainnya," ujar Anthoni saat ditemui di Pemkot Bandar Lampung, Kamis 23 Februari 2023.
BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Jalin Kerjasama Penyediaan Air Bersih Dengan PT Pacrim Nusantara Lestari
Nantinya setelah pos pemadam selesai dibenahi baru Bank Lampung akan menyerahkan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung.
Di dalam pos pemadam kebakaran tersebut, lanjut Anthoni, disiagakan personil Dinas Damkar dan Penyelamatan beserta mobil pemadam.
"Ya untuk siap siaga, sehingga jika ada kebakaran dan ada yang butuh pertolongan bisa terlebih dahulu datang kelokasi sebelum personil dan damker dari kantor pusat," tuturnya.
Adapun empat kecamatan yang belum memiliki pos damkar, yaitu Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Telukbetung Barat, Enggal, dan Kecamatan Kedaton.
BACA JUGA:Maksimalkan Tupoksi Juru Parkir, UPTD Parkir Dishub Bakal Benahi Juru Parkir
Anthoni menjelaskan, untuk mengisi pos damkar tentu dibutuhkan armada-armada pemadam kebakaran.
Untuk itu pihaknya pun berusaha meminta bantuan ke pusat untuk mobil pemada kebakaran, seperti ke Kementerian dalam Negeri.
"InsyaAllah tahun ini ada tambahan (Mobil pemadam, red)," tuturnya. (*)