Sebut Ada Masalah, Presiden Jokowi Tetap Warning Proyek Bendungan Margatiga: Saya Ingin Tahun Depan Rampung!

Sebut Ada Masalah, Presiden Jokowi Tetap Warning Proyek Bendungan Margatiga: Saya Ingin Tahun Depan Rampung!

Presiden RI Jokowi saat memberikan keterangan usai tinjau perbaikan jalan di Lampung Tengah.-Foto Dok. Radar Lampung-

BACA JUGA:Momen Peringatan Sumpah Pemuda, Wali Kota Metro Serahkan Penghargaan Pemuda Pelopor Kota Metro Tahun 2023

Di dalam kawasan hutan tersebut, kata Roy Panagom Pardede ada masyarakat yang berdiam di sana.

Tentu saja perlu disiapkan ganti rugi terhadap masyarakat yang mendiami kawasan tersebut dalam proses pengerjaan Bendungan Margatiga.

"Tentu saja itu perlu diganti rugi ya, itu yang masih menunggu," ucapnya.

Dalam menyelesaikan permasalahan lahan, pihaknya mengaku melakukan koordinasi dengan pihak ATR, BPN, hingga Kementerian Keuangan.

BACA JUGA:Update 20 Daerah Terpanas di Indonesia Hari Ini Termasuk Lampung, Jawa Barat Makin Mendidih

"Karena itu secara hukum masuk eks kawasan hutan. Kita harus hati-hati dalam hal pembebasan lahan," ungkapnya. 

Disinggung ada berapa banyak lahan di kawasan Bendungan Margatiga yang belum dibebaskan, Roy Panagom Pardede menyebut masih ada 20 persen dari luas lahan yang harus dibebaskan.

"Secara total datanya ada di kita sekitar 20 persen yang perlu kita tuntaskan," tuturnya.

"Di luar kawasan hutan juga kita selesaikan, yaitu kawasan lahan masyarakat. Kita sudah ajukan lembaga manajemen aset negara untuk bisa kita lakukan lebih lanjut," ungkapnya.

BACA JUGA:Update 20 Daerah Terpanas di Indonesia Hari Ini Termasuk Lampung, Jawa Barat Makin Mendidih

Meskipun bangunan fisik telah selesai dikerjakan, Roy Panagom Pardede menyebut bendungan Margatiga belum diisi air.

"Karena pada saat ini kan masih proses pengadaan tanah ya, airnya juga belum ada, belum ada genangan di situ, tapi kalau konstruksi bendungannya sudah siap," ucapnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: