RADARLAMPUNG.CO.ID - Pendaftaran seleksi PPPK Kemenag 2023 sudah dibuka. Secara keseluruhan, ada 4.057 formasi yang tersebar di 141 satuan kerja.
Selain jenjang sarjana, seleksi PPPK Kemenag 2023 juga dibuka untuk kualifikasi pendidikan diploma 3 atau D III.
Pelamar dengan kualifiksi pendidikan ini bisa mendaftar pada berbagai satuan kerja, termasukdi perguruan tinggi keagamaan negeri.
Sebagai informasi, seleksi PPPK Kemenag 2023 ini berlangsung dalam dua tahap.
BACA JUGA: Cek! Daftar Lengkap 4.057 Formasi PPPK Kemenag 2023 dan Link Tata Cara Pendaftaran
Yaitu seleksi administrasi dan kompetensi.
Kemudian, dua kriteria pelamar terdiri dari umum dan khusus.
Sebelum mengirimkan lamaran, hendaknya calon pendaftar memahami beberapa persyaratan yang ditentukan.
Pertama, pelamar adalah warga negara Indonesia yang berusia setidaknya 20 tahun.
Atau paling satu tahun sebelum batas usia pensiun dalam jabatan yang bakal dituju.
Kemudian, tidak pernah dihukum dengan pidana dua tahun penjara atau lebih yang berdasar keputusan pengadilan yang sudah memiliki keuangan hukum tetap.
Syarat selanjutnya, tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai PNS, PPPK, anggota TNI, Polri, BUMN maupun BUMD.
Pelamar tidak tercatat sebagai anggota atau pengurus partai politik maupun terlibat politik praktis.
BACA JUGA: Masuk Daftar Mutasi Polri Terbaru 2023, Dua Kapolres Parkir di Yanma, Ternyata Karena Ini