Bukan Hanya Sebagai Lalapan Ternyata Kemangi Mampu Mencegah Penyakit DBD?

Jumat 17-11-2023,16:15 WIB
Reporter : MBKM 5
Editor : Anggri Sastriadi

BACA JUGA:Hayo Jangan Self Diagnosis, Cari Tahu Dulu Jerawat Kalian Termasuk Dalam Kategori Apa

5. Menurunkan stress Oksidatif

Salah satu manfaat daun kemangi adalah kemampuannya dalam mengurangi beban stres oksidatif. 

Hal ini dikarenakan tanaman herbal ini mengandung senyawa-senyawa seperti eugenol, antosianin, dan beta-karoten.

Ketiga jenis antioksidan tersebut berfungsi sebagai perlawanan terhadap radikal bebas dalam tubuh, sehingga dapat mencegah terjadinya 

kerusakan pada tingkat sel dan mengurangi risiko berbagai masalah kesehatan, termasuk kanker, penyakit jantung, dan diabetes.

BACA JUGA:Daftar 25 Orang Terkaya di Indonesia Versi Forbes November 2023, Nomor 1 Kekayaannya Segini

6. Mencegah Penyakit Demam Berdarah

Daun kemangi ternyata dapat digunakan sebagai opsi alternatif dalam pencegahan demam berdarah. 

Menurut penelitian yang dilaporkan dalam Journal of Agromedicine and Medical Science, diketahui bahwa ekstrak daun kemangi telah terbukti memiliki efektivitas sebagai agen insektisida.

Penelitian tersebut menunjukkan bahwa daun kemangi, ketika diolah menjadi obat nyamuk bakar, mampu mencegah gigitan nyamuk Aedes aegypti, yang merupakan penyebab demam berdarah dengue (DBD).

Nahh teman-teman, itulah tadi beberapa manfaat dari daun kemangi yang jarang kita ketahui dan ternyata banyak sekali manfaatnya  bagi kita semua dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA:Destinasi Wisata Alam Jawa Tengah, Cocok untuk Kamu yang Ingin Rasakan Suasana Hijau Asri

Dari berbagai manfaat yang telah disebutkan, dapat diakui bahwa daun kemangi tidak hanya memberikan aroma dan rasa yang enak saat dikonsumsi. 

Oleh karena itu, mengonsumsi daun kemangi secara teratur dapat memberikan sejumlah dampak positif. Tetapi, sebaiknya tetap  dengan mengonsumsi dalam batas yang wajar ya teman-teman.

Terima kasih sudah membaca artikel ini, semoga artikel ini dapat membrikan manfaat bagi kita semua dan sampai jumpa di artikel selanjutnya dan salam sehat happy people’s. (**/Agus Nauval Alfath)*.

Kategori :