Unggul Hitung Cepat, Elfianah - Yugi Ucapkan Terima Kasih ke Warga Mesuji

Kamis 28-11-2024,11:19 WIB
Reporter : Ardian Mukti
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Mesuji Nomor Urut 02, Elfianah - Yugi Wicaksono, unggul hasil hitung cepat pada Pilkada Mesuji 2024 Elfianah - Yugi mengungguli suara dari tiga lawannya.

Setelah mengetahui jumlah perolehan suara sementara berdasarkan hasil hitung cepat, Elfianah - Yugi langsung menggelar pertemuan di Posko Pemenangan, Simpang Selamat Datang Desa Brabasan Kecamatan Tanjung Raya Rabu 27 November malam.

Kepada wartawan Elfianah - Yugi menyampaikan terima kasih kepada para pendukung.

"Saya ucapkan terima kasih kepada para pendukung, Tim Pemenangan, partai pendukung, relawan, dan masyarakat Kabupaten Mesuji" ucapnya.

BACA JUGA:Qudrotul - Hankam Ungguli 2 Paslon Lain di Pilkada Tulang Bawang, Begini Kata Qudrotul Ikhwan

"InsyaAllah amanah ini akan kami jalankan sebaik-baiknya untuk membawa Kabupaten Mesuji menjadi lebih baik lagi.

Hal yang sama juga disampaikan Yugi dirinya merasa bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung. 

Menurutnya, hasil yang diraih hasil kerja sama semua pihak, yaitu relawan, tim pemenangan, dan para pendukung lainnya.

"Ini adalah hasil kerja dari semua pendukung, partai, tim pemenangan, dan relawan," ucapnya.

BACA JUGA:Perhatikan, Ini Persentase Penilaian Kelulusan SKB CPNS 2024 Sekaligus Materi Tes

Berdasarkan hitung cepat atau quick count dari Rakata Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Paslon Nomor urut 2 Elfianah - Yugi unggul dari lawan lawannya.

Paslon Elfianah - Yugi menang dengan Raihan 58.45 persen. 

Dibawahnya ada Suprapto - Fuad Amrulloh 22.00 persen. Kemudian ada pasangan Edi Ashari Tri Isyani 14.26 persen Dan posisi terakhir Syamsudin - A Yulivan Nurullah 5.31 persen.

Sementara Pemkab Mesuji melalui Kesbangpol juga adakan hitung cepat real count di Pilkada serentak 2024.

BACA JUGA:Perhatikan, Ini Persentase Penilaian Kelulusan SKB CPNS 2024 Sekaligus Materi Tes

Kategori :