Besok Dilantik, Prof. Lusmeilia Afriani Jadi Rektor Perempuan Pertama di Unila
Prof. Lusmeilia Afriani menjadi perempuan pertama yang menjabat Rektor Universitas Lampung usai memperoleh suara terbanyak dalam pemilihan tahap dua, Rabu 28 Desember 2022. FOTO MELIDA ROHLITA/RADARLAMPUNG.CO.ID --
BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Rektor Universitas Lampung (Unila) terpilih Prof. Lusmeilia Afriani Raih bakal dilantik oleh Mendikbud Ristek Nadiem Anwar Makarim, Rabu 18 Januari 2023.
Pelantikan berbarengan beberapa pejabat perguruan tinggi lainnya
Prof. Lusmeilia Afriani Raih membenarkan dirinya bakal dilantik sebagai Rektor Unila definitif.
"Ia betul. Besok Insya Allah saya akan dilantik sekira jam 13.30 WIB di Jakarta," kata Prof. Lusmeilia Afriani Raih, dihubungi, Selasa 17 Januari 2023.
BACA JUGA: Pilrek Unila, Prof. Lusmeilia Afriani Raih 44 Suara
Ia juga menyatakan dirinya sudah berada di Jakarta dan mengikuti geladi bersih. Dirinya ditemani suami dan anak-anak.
"Hanya bawa keluarga saja. Tidak ada yang lain," sebut dia.
Terkait persiapan, Prof. Lusmeilia Afriani menyatakan tidak ada secara khusus.
"Tidak ada sih. Ya persiapan kalau baju. Hanya kebaya biasa saja," kata dia.
BACA JUGA: Sejarah! Prof. Lusmeilia Afriani, Wanita Pertama yang Menjadi Rektor Unila
Ia juga berteriamkasih dan meminta doa untuk kelancaran pelantikan.
Sebelumnya diberitakan, perolehan suara Prof. Lusmeilia Afriani di atas dua kandidat lainnya dalam pemilihan Rektor Unila tahap dua, Rabu 28 Desember 2022.
Ia mendapatkan 44 suara. Sementara Prof. Asep Sukohar enam suara dan Prof. Suharso 21 suara.
Terpilihnya Prof. Lusmeilia Afriani menjadikan Unila resmi memiliki rektor definitif yang bakal dilantik Januari 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: