Paripurna Istimewa HUT Ke-27 Tanggamus, Ini Prestasi yang Diraih Sepanjang 2023

Paripurna Istimewa HUT Ke-27 Tanggamus, Ini Prestasi yang Diraih Sepanjang 2023

Ketua DPRD Tanggamus, Lampung Heri Agus Setiawan memimpin rapat paripurna istimewa HUT ke-27 kabupaten itu, Rabu 21 Maret 2024. --

RADARLAMPUNG.CO.ID - DPRD Tanggamus, Lampung menggelar rapat paripurna istimewa peringatan HUT ke-27 kabupaten itu, Rabu 20 Maret 2024. 

Rapat paripurna HUT Tanggamus ini dipimpin Ketua DPRD Heri Agus Setiawan didampingi Wakil Ketua 1 Irwandi Suralaga, Wakil Ketua II Tedi Kurniawan dan Wakil Ketua III Kurnain serta Sekretaris Dewan Andi Dermawan. 

Heri Agus Setiawan mengatakan, peringatan HUT Tanggamus ke-27 ini menjadi momentum yang baik untuk melanjutkan pembangunan di kabupaten itu ke depan. 

”Karenanya, marilah kita bersama-sama merapatkan barisan, menyatukan gerak dan langkah untuk terus maju membangun Kabupaten Tanggamus yang sama-sama kita cintai,” kata Heri Agus Setiawan. 

BACA JUGA: Kali Kelima, Tanggamus Raih Penghargaan Proklim Utama Dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Peringatan HUT Tanggamus ke-27 ini juga memiliki makna mendalam. 

Di mana, sejak berdiri pada 21 Maret 1997 sampai hari ini, masih banyak tugas yang harus diselesaikan dan menjadi prioritas bersama. 

Di antaranya peningkatan pembangunan, pendidikan, kesehatan, pertanian, peningkatan SDM, sumber daya alam serta pemberdayaan masyarakat.

Itu semua merupakan syarat utama untuk menjadi kabupaten yang maju. 

BACA JUGA: Imigrasi Kalianda Lampung Selatan, Amankan WNA Ilegal Asal Bangladesh

Sementara Pj. Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan menegaskan, melalui sinergi, kerja berkualitas, saling membantu dan bergotong royong dengan fokus menjadikan kabupaten itu makin maju, sejahtera dan berkelanjutan. 

”Mari kita jadikan hari kelahiran Kabupaten Tanggamus sebagai sebuah inspirasi dan motivasi untuk mengisi kembali setiap detik perjuangan kehidupan ini, dengan karya, inovasi dan prestasi,” tegas Mulyadi Irsan. 

Dengan tema HUT Bakti Bersama Menuju Tanggamus Sejahtera, Mulyadi Irsan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama memanfaatkan seluruh potensi yang ada untuk bersatu dan bergerak bersama.

”Maju dan berprestasi dalam meningkatkan pembangunan di semua sektor kehidupan, agar masyarakat Kabupaten Tanggamus dapat hidup sejahtera,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: