Penonton Gelisah Selama Nonton Pengabdi Setan 2: The Communion, Ratu Felisha Banjir Pujian

Penonton Gelisah Selama Nonton Pengabdi Setan 2: The Communion, Ratu Felisha Banjir Pujian

Ratu Felisha sukses memerankan karakter tokoh Tari dalam film tersebut. Dengan perannya itu, Ratu Felisha sukses menghipnotis penonton dengan kemampuan aktingnya. Warganet yang telah menyaksikan film Pengabdi Setan 2: The Communion, mengaku puas dan tak meragukan bakat akting Ratu Felisha.

BACA JUGA:Berkarir di Amerika dan Kenang Masa Remaja, Niki Zefanya Rilis Lagu High School in Jakarta di Album Keduanya

Bakat akting yang dimiliki olehnya sejak terjun ke dunia hiburan pada awal tahun 2000 menjadi bekal kuat sehingga aktingnya tidak diragukan lagi. "#Pengabdi Setan 2 gilaaaa @ratufelisha acting nya gilaaaaa @jokoanwar wajib keep #RatuFelisha,’’ cuitan salah satu warganet dengan akun Twitter @vijey6783759.

Trendingnya nama Ratu Felisha di Twitter membuat warganet yang belum menyaksikan film tersebut heran hingga bertanya-tanya tentang alasan dibalik hal itu. "Sempet heran kenapa muncul hastag Ratu Felisha, now I understand,’’ ujar warganet lainnya dengan akun Twitter @Jangdaraa.

Ada juga warganet yang mengunggah cuitannya di Twitter, bahwa film Pengabdi Setan 2: The Communion, tidak semenakutkan trailernya. Hanya saja dari awal pemutaran film terdapat jump scare yang luar biasa.

Akan tetapi pada bagian scene Ratu Felisha sedang melaksanakan salat dan di belakangnya muncul pocong, menurut warganet hal itu menjadi scene yang paling mengejutkan penonton.

BACA JUGA:Film Ticket to Paradise Rilis Oktober, George Clooney dan Julia Roberts Syuting di Bali

Mereka mengatakan bahwa Ratu Felisha layak mendapatkan peran sebagai Tari. Karena kemampuan aktingnya yang sangat baik, tidak lebay, dan tidak kurang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: