Naas, Seorang Nelayan di Mesuji Tergigit Buaya Ketika Hendak Mencari Ikan

Naas, Seorang Nelayan di Mesuji Tergigit Buaya Ketika Hendak Mencari Ikan

Seorang nelayan yang tergigit buaya ketika mencari ikan. Foto Dok--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Nasib naas menimpa Seorang nelayan di Desa Sungai Cambai, Kecamatan Mesuji Timur, Kabupaten Mesuji yang tergigit seekor buaya beruntung nelayan tersebut selamat dan biaya pengobatannya tercover BPJS.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Mesuji Ripriyanto, pada Senin 8 Mei 2023. 

"Iya memang Benar ada seorang nelayan di Desa Sungai Cabai tergigit buaya kemarin dan saat ini kondisinya sudah baik dan selamat," ujarnya.

Ripriyanto menyebut jika warga yang tergigit buaya itu bernama Jeni. 

BACA JUGA:‘Penampilan Baru’ Reihana Datangi KPK, Ada yang Tanya Soal rambut

Kejadian awal mulanya Jeni tergigit buaya saat korban hendak mengangkat jaringnya yang dia sebar. 

"Saat mau ngangkat jaringnya itu dia nunduk dan kepalanya digigit buaya," ucapnya. 

Beruntung kata dia, buaya yang menggigit kepala Jeni ukurannya masih kecil. 

Sebab, jika ukurannya besar Ripri sapaan akrabnya memperkirakan korban tidak dapat selamat.

BACA JUGA:Tingkatkan Keterampilan Dasar Teknik, Unila Gelar Pelatihan PEKERTI Batch II

Dijelaskan Ripriyanto bahwa korban sendiri sudah memiliki BPJS Maka dari itu segala bentuk aktivitas pekerjaannya yang menyebabkan kecelakaan kerja, biaya pengobatannya akan dicover BPJS.

"Seperti korban yang telah dirawat di RSUD Ragab Begawe Caram dan biaya pengobatannya dicover BPJS," jelasnya. 

"Dan waktu itu kami ikut membantu untuk melaporkan baik ke Dinas Provinsi maupun BPJS Ketenagakerjaan," sambungnya. 

Korban yang memiliki BPJS Ketenagakerjaan itu biaya premi nya secara penuh dibiayai oleh pemerintah.  (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: